SBT Hari Ini

Harga Cabai di Bula Tembus Rp. 70 Ribu per Kilo, Tomat Tak Mau Kalah!

Sementara cabai keriting dijual Rp. 40 ribu per kilogram, dengan harga pengambilan hanya Rp. 25 ribu.

Penulis: Haliyudin Ulima | Editor: Ode Alfin Risanto
TribunAmbon/Ali
HARGA CABAI - Pasokan cabai di lapak Abdul Ernas, salah satu pedagang di Pasar Rakyat Kota Bula, Kabupaten SBT, Minggu (9/11/2025). 

Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Haliyudin Ulima

BULA, TRIBUNAMBON.COM – Harga cabai di Pasar Rakyat Kota Bula, Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT), melonjak sejak dua hari terakhir.

Pantauan TribunAmbon.com,  Minggu (9/11/2025), cabai rawit kini dijual Rp. 70 ribu per kilogram, dari harga pasok Rp. 50 ribu. 

Sementara cabai keriting dijual Rp. 40 ribu per kilogram, dengan harga pengambilan hanya Rp. 25 ribu.

Baca juga: Nikmati Pesona Pantai Kuako, Tempat Favorit Melepas Penat di Akhir Pekan

Baca juga: Tawuran Mahasiswa UKIM Dinilai Sebagai Kegagalan Tata Kelola Kampus

Tak hanya cabai, harga tomat juga ikut naik. 

Kini tomat dijual Rp. 15 ribu per kilogram, padahal dua hari lalu masih di kisaran Rp. 10 ribu.

Salah satu pedagang di Pasar Rakyat Bula, Abdul Ernas, mengaku kenaikan ini disebabkan berkurangnya pasokan dari petani lokal.

“Harga naik sejak dua hari kemarin. cabai pendek ambilnya sudah Rp. 50 ribu, jadi harus jual Rp. 70 ribu. cabai panjang juga naik, ambil Rp. 25 ribu, jual Rp. 40 ribu,” ujarnya kepada TribunAmbon.com.

Abdul menuturkan, stok dari petani menipis karena hasil panen berkurang, sementara permintaan tetap tinggi.

“Kita juga tidak bisa tahan lama, karena barang cepat busuk. Jadi begitu harga naik dari petani, otomatis di pasar juga ikut naik,” katanya.

Meski demikian, Abdul berharap harga bisa kembali normal agar pembeli tidak berkurang dan aktivitas jual beli di pasar tetap ramai.

“Kita harap harga segera turun lagi, supaya pembeli tidak lari. Kalau harga terlalu tinggi, yang susah bukan cuma pembeli, tapi pedagang juga,” tutupnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved