Ambon Hari Ini

Pastikan Rekrutmen Bintara Brimob 2026 Transparan, Kapolda Maluku Pasang CCTV Pantau Proses Tes

Total 537 calon siswa (casis) Bintara Brimob akan bersaing ketat untuk memperebutkan posisi tersebut.

Istimewa
REKRUTMEN POLRI - Acara Penandatanganan Pakta Integritas dan Pengambilan Sumpah Panitia, Pengawas, Peserta, dan Orang Tua/Wali di gedung Plaza Presisi Mapolda Maluku, Kota Ambon, Rabu (19/11/2025). 

Oleh karena itu, ia menjamin tim kesehatan dan seluruh panitia akan bekerja profesional.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Maluku kembali memberikan peringatan yang sangat keras kepada seluruh orang tua/wali dan peserta untuk tidak mudah tergiur oleh janji kelulusan dari pihak manapun, termasuk yang mengatasnamakan petinggi Polda.

“Saya tekankan kepada orang tua jangan percaya siapapun yang bisa meloloskan. Kenal dengan Kapolda, Wakapolda, atau kenal dengan PJU Polda Maluku, saya juga tidak mampu mengintervensi,” ujarnya lugas.

Kapolda menjamin bahwa hasil tes akan muncul secara transparan berdasarkan nilai-nilai yang dicapai peserta. 

Ia berpesan, meskipun gagal atau merasa tidak puas, peserta harus tetap percaya diri dan bisa menggunakan jalur komplain yang sudah disediakan.

“Jangan percaya yang mengiming-imingi bisa meloloskan dengan membayar uang sebesar apapun. Kita harus benar-benar memilih orang yang berkualitas,” tutup Kapolda Maluku. (*)

Sumber: Tribun Ambon
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved