Bisnis yang Menjanjikan, Tukang Bubur di Masohi Ini Raup Untung hingga Rp 21 Juta Per Bulan
Siapa sangka bisnis bubur cukup menjanjikan di Masohi, Maluku Tengah? Bisa raup untung hingga Rp. 21 juta per bulan.
Penulis: Lukman Mukadar | Editor: Salama Picalouhata
Laporan Kontributor TribunAmbon.com, Lukman Mukaddar
MASOHI, TRIBUNAMBON.COM - Siapa sangka bisnis bubur cukup menjanjikan di Masohi, Maluku Tengah?
Bubur milik Tanwir (43) warga Kompleks Baterek, Kelurahan Lesane Kota Masohi ini sangat laris.
Setiap pagi, lapak jualannya selalu ramai diburu pembeli.
Bahkan ia bisa meraup untung Rp. 700 ribu tiap hari.
Aau bisa dibilang capai Rp. 21 juta tiap bulan loh!
Tanwir mengaku dagangannya memang sangat disukai masyarakat.
Baca juga: Sebentar Lagi Warga Maluku Barat Daya Bisa Menikmati Jaringan Internet
Apalagi ada berbagai jenis bubur yang dijual dengan harga yang ramah kantong.
Mulai dari bubur ayam, bubur ketan hitam, bubur kacang hijau, bubur jagung kristal, hingga kolak pisang yang semuanya dijual Rp. 5000 saja per cup.
Dengan pendapatan itu ia bisa mencukupi kebutuhan keluarga hingga biaya sekolah tiga anak.
"Alhamdulillah bisa untuk kebutuhan sekolah anak anak sisanya modal dan tabungan," kata Tanwir kepada TribunAmbon di Lapak Jualannya, Sabtu (4/2/2023).
Jika ke Masohi, Tribuners bisa menjumpai lapak jualannya di sebelah utara Pasar Binaya Masohi atau familiar oleh warga Kota Masohi disebut Lorong Pangakalan Ojek Baterek.
Tanwir mulai berjualan pukul 07.00 WIT pagi.
Biasanya ia hanya berjualan hingga pukul 08.30 WIT karena memang dagangannya sudah habis terjual.
"Biasanya bangun jam 4 sebelum subuh supaya pagi pagi bisa jualan," terang Tanwir.
Tanwir baru mulai merintis usahanya itu sejak 2016 hingga saat ini. Saat ini ia juga sudah miliki banyak pelanggan yang setiap paginya kerap datang membeli dagangannya itu.
"Alhamdulillah awal awal itu baru sadiki pelanggan tapi sekarang lumayan banyak dan orang orang itu jua yang setiap hari datang beli," tutup Tanwir. (*)
| Terungkap! SPBU Reguler Masohi Jual BBM Subsidi di Bawah Kuota |
|
|---|
| Festival Benteng Victoria di Ambon Sukses, BPKW XX Siap Gandeng Pemda Malteng di Hut Kota Masohi |
|
|---|
| Siswa PAUD-TK Malteng Meriahkan HUT ke-68 Kota Masohi Lewat Lomba Mewarnai |
|
|---|
| Kerja Bakti Masal, Sejumlah Titik Kota Masohi Termasuk Pantai Ina Marina Dibersihkan |
|
|---|
| Komentar tak Senonoh Saat Siaran Langsung Tik Tok HY, Lelaki Kampung Kodok Masohi Dipolisikan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.