Kemenag Dukung Ambon Jadi Embarkasi Haji Antara, Ini Manfaatnya

Embarkasi Haji Antara akan memberikan kemudahan, efisiensi, dan efektifitas bagi jemaah haji Provinsi Maluku.

Ist
Kloter terakhir jemaah haji Maluku tiba di Bandara Pattimura. 

Untuk itu, DPRD Maluku juga sangat mendukung terwujudnya Embarkasi Haji Antara di Ambon.

"Maluku sudah memiliki Perda tentang Haji. Juga sudah bersurat kepada Kemenag untuk dapat mewujudkan Asrama Haji Antara di Ambon," sebutnya.

Sementara Kepala Kanwil Kemenag Maluku, Yamin menjelaskan, jumlah kuota haji Maluku tahun 2023 sebanyak 1.086 atau dua kloter lebih dan pemberangkatannya masih melalui Embarkasi Haji Makassar.

Saat ini, daya tampung asrama haji Ambon sudah mencapai 520 jemaah dan memiliki fasilitas aula, dapur, dan ruangan lainnya untuk mendukung operasional haji.

"Gubernur Maluku terus memberikan dukungan terhadap peningkatan sarana prasarana asrama haji. Berharap dengan sangat kepada Kemenag Pusat agar dapat meluluskan usulan menjadi Asrama Haji Embarkasi Ambon," sebutnya.

"Bandara Pattimura juga sudah memiliki status internasional dan memenuhi standar keamanan. Jika Embarkasi Haji Antara ditetapkan, itu akan mendorong perekonomian dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Maluku," tandasnya.

Rapat koordinasi diikuti oleh Gubernur Maluku beserta jajaran, DPRD Maluku, Ditjen PHU, Kanwil Kemenag Maluku, Angkasa Pura, Dinas Kesehatan, Bea Cukai Ambon, dan Kantor Imigrasi Ambon.

Sumber: Kompas.com
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved