Pilbup Buru
Intip Harta Kekayaan Amustofa Besan dan Hamsah Buton, Sosok Calon Kepala Daerah di Kabupaten Buru
Paslon Amanah telah melaporkan kekayaan mereka kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)
Penulis: Zainal Ameth | Editor: Salama Picalouhata
Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Zainal Ameth
NAMLEA, TRIBUNAMBON.COM - Calon bupati - wakil bupati Kabupaten Buru, Amustofa Besan dan Hamsah Buton (Amanah ) telah melaporkan kekayaan mereka kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai bagian dari persyaratan pencalonan di Pilkada 2024.
Berdasarkan laporan tersebut, total kekayaan gabungan mereka mencapai lebih dari Rp25,4 miliar.
Amustofa Besan, memiliki total harta kekayaan sebesar Rp13,3 miliar.
Baca juga: Segini Harta Kekayaan Bapaslon Daniel Rigan dan Harjo Udanto Abukasim, Capai 25 Miliar Lebih
Aset terbesar Amustofa Besan berupa tanah dan bangunan yang mencapai nilai Rp6,47 miliar.
Di antara aset tersebut, tanah seluas 1000 m2 di Kabupaten Buru merupakan yang paling bernilai dengan estimasi mencapai Rp3 miliar.
Selain itu, ia juga memiliki sejumlah kendaraan, termasuk mobil HRV Minibus tahun 2020 senilai Rp420 juta.
Total aset transportasi dan mesin yang dimilikinya mencapai Rp1,44 miliar.
Selain itu, ia memiliki kas dan setara kas senilai Rp6 miliar.
Sementara itu, Hamsah Buton, calon Wakil Bupati, melaporkan total kekayaannya sebesar Rp12,16 miliar.
Kekayaan terbesar Hamsah juga berasal dari tanah dan bangunan, dengan nilai total Rp9,5 miliar.
Tanah seluas 8820 m2 di Kota Ambon menjadi aset terbesar, dengan estimasi nilai Rp5,4 miliar.
Hamsah juga memiliki mobil DFSK Glory keluaran tahun 2019 yang bernilai Rp150 juta. Kas dan setara kas Hamsah tercatat sebesar Rp1,07 miliar.
Diketahui kedua pasangan tersebut didukung oleh empat partai politik.
Yaitu Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Perindo, Partai Bulan Bintang (PBB), dan partai Demokrat.
| Amus-Hamsah Tolak Hasil PSU Pilkada Buru, Bawaslu Pastikan Tak Ada Pelanggaran |
|
|---|
| Pleno KPU Tetapkan Ikram Umasugi - Sudarmo sebagai Bupati dan Wakil Bupati Buru |
|
|---|
| Hasil PSU Buru, Ikram-Sudarmo Tetap Keluar Jadi Pemenang |
|
|---|
| DPRD Pastikan PSU di Kabupaten Buru Berlangsung Aman |
|
|---|
| Sidang Sengketa Pilbup Buru, Gugatan Daniel Rigan Ditolak, Amus Besan Berlanjut ke Pembuktian |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ambon/foto/bank/originals/Pasangan-calon-Bupati-Wakil-Bupati-Amustofa-Besan-dan-Hamsah-Buton.jpg)