Jadwal Kapal Maluku
Jadwal Kapal Maluku Sabtu 21 September 2023: Ada KM. Sabuk Nusantara 34 ke Berbagai Tujuan, Cek Rute
Jadwal Kapal Maluku dari Pelabuhan Yos Sudarso Ambon, Sabtu (21/9/2024) hari ini.
Penulis: Maula Pelu | Editor: Salama Picalouhata
Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Maula M Pelu
AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Jadwal Kapal Maluku dari Pelabuhan Yos Sudarso Ambon, Sabtu (21/9/2024) hari ini.
Hari ini, ada satu kapal perintis dari Ambon, ke Maluku Tengah (Malteng), Kota Tual, Kepulauan Tanimbar, dan Maluku Barat Daya (MBD).
Kapal tersebut yakni Sabuk Nusantara 34 yang direncanakan berangkat pukul 18.00 WIT.
Dengan rute, dari Ambon, Banda, Tual, Molu, Sofyanin, Larat, Wunlah, Saumlaki, Marsela, Kroing, Dawera, Lewa, Tepa, P.Wetang, Lelang, Lakor, Moa, Leti, Kisar, Arwala, Romang, Wulur, Bebar, dan kembali ke Ambon.
Hal tersebut disampaikan Mualim I KM. Sabuk Nusantara 34, Muji.
Baca juga: Sadali Ie Ingatkan ASN Jaga Netralitas saat Pilkada: Berikan Hak Suara di Bilik Bukan di Medsos
“Sesuai jadwal, kami rencana berangkat pukul 18.00 WIT dari Ambon,” ungkapnya.
Waktu pelayaran dari Ambon dan Kembali ke Ambon memakan waktu 12 hari.
Waktu tempuh bisa saja berubah, tergantung cuaca dan teknis kapal.
“Untuk waktu tempuh 2 Minggu. Waktu tidak menentu, tergantung cuaca dan teknis kapal,” jelas Muji.
Lanjutnya, terkait dengan kondisi alam saat melakukan keberangkatan, Mualim I KM. Sabuk Nusantara 34 katakan, pihak mereka akan tetap memperhatikan perkiraan cuaca dari BMKG dan KSOP setempat.
"Untuk kondisi alam, kami tetap mengikuti perkiraan cuaca dari BMKG dan KSOP setempat untuk memastikan perjalanan berjalan dengan lancar dan aman,” tutupnya
Sebagai informasi, pembelian tiket bisa didapat pada dua Travel. Yakni Travel Barokah atau Travel Sanus.
Dengan alamat Travel Barokah terletak di Jl. AM Sangaji No.62, Kel Honipopu, Kec. Sirimau, Kota Ambon, Maluku.
Sementara, Travel Sanus berlokasi di Jl. A.Y. Patty, Kel Honipopu, Kec. Sirimau, Kota Ambon. (*)
| Jadwal Kapal Maluku: Hanya 1 Kapal ke Namlea dari Pelabuhan Slamet Riyadi, Selasa 21 Oktober 2025 |
|
|---|
| Jadwal Kapal Maluku, Malam Ini Kapal Cantika Lestari 7A Tujuan Bursel Diberangkatkan |
|
|---|
| Jadwal Kapal Maluku: Cek Rute Terbaru Sabuk Nusantara 71 dan Sabuk Nusantara 106 ke Malteng |
|
|---|
| Jadwal Kapal Maluku: 2 Kapal dari Pelabuhan Slamet Riyadi Ambon, Senin 13 Oktober 2025 |
|
|---|
| Jadwal Kapal Maluku: 2 Kapal dari Ambon ke Pulau Buru, Rute MBD Belum Dipastikan Berangkat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.