Maluku Terkini
Banjir Genang Rumah Warga di Dusun Huameteno, Para Bocah Malah Asik Bermain Air
Para bocah menjadikan genangan air di Dusun Huameteno laiknya kolam renang. Para bocah lainnya malah menaiki perahu karet mil
Penulis: Lukman Mukadar | Editor: Fandi Wattimena
Laporan Kontributor TribunAmbon.com, Lukman Mukaddar
MASOHI, TRIBUNAMBON.COM - Banjir kembali terjadi di Dusun Huameteno, Negeri Sepa, Kecamatan Amahai Kabupaten Maluku Jumat (29/7/2022). Alih-alih cemas, sejumlah bocah justru memanfaatkan genangan air untuk bermain.
Pantauan TribunAmbon.com, para bocah menjadikan genangan air laiknya kolam renang. Para bocah lainnya malah menaiki perahu karet milik BNPB.
Ditemui TribunAmbon.com, mereka mengaku tidak takut banjir.
"Seng takut. Seng apa apa, malah enakan banjir begini bisa main air," kata Alfaris di lokasi, Jumat (29/7/2022).
Serupa dengan itu, bocah lainnya marini mengaku sudah biasa bermain air saat banjir lantaran kejadian itu bukan kali pertama terjadi.
"Senang bisa main air. Tidak takut soalnya sudah biasa banjir," kata dia.
Sementara itu, Kepala Dusun Huamteno, Husen Latue menjelaskan, banjir disebabkan luapan Sungai Hollo yang letaknya tak jauh dari pemukiman warga.
Baca juga: Hingga Jumat Sore, Banjir Masih Merendam Puluhan Rumah di Dusun Huameteno - Maluku Tengah
Baca juga: Kasus Korupsi Negeri Haria, Pengadilan Tinggi Ambon Turunkan Hukuman Penjara Pemilik Toko Imanuel
Menurutnya, air meluap sejak Kamis pagi dan terus meninggi hingga Jumat pagi. Bahkan hingga sore ini genangan air juga belum surut.
"Memang dari kemarin hujan deras jadi kondisi masih belum belum surut sampe sekarang ini," kata dia.
Banjir tahun ini sudah terjadi untuk ketiga kalinya. Namun kali ini lebih besar dari banjir yang terjadi sebelumnya.
Diberitakan, banjir terjadi dampak luapan Sungai Hollo setelah hujan dengan intensitas tinggi mendera wilayah Maluku tengah dan sekitarnya.
Banjir terjadi sejak Kamis (28/7/2022).
Data yang dihimpun, sebanyak 50 rumah terendam banjir. (*)
