IPSI Ambon Buka Pendaftaran Penataran Wasit dan Juri Pencak Silat, Guru Olahraga Juga Bisa Ikut

Ikatan Pencak silat Indonesia (IPSI) Kota Ambon membuka pendaftaran penataran wasit dan juri pencak silat tingkat kota.

ist
Potret Wasit Hasanuin saat memimpin pertandingan Pencak Silat Gubernur Cup, Maret 2022 lalu. Saat ini, IPSI Kota Ambon sedang membuka pendaftaran penatraran wasit dan juri Kota AMbon. 

Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Dedy Azis

AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Ikatan Pencak silat Indonesia (IPSI) Kota Ambon membuka pendaftaran penataran wasit dan juri pencak silat tingkat kota.

Ketua Harian IPSI Kota Ambon, Abdul Somad, mengatakan pendaftyaran itu, dibuka untuk setiap perguruan silat di Kota Ambon.

"IPSI Kota Ambon, membuka peluang untuk setiap perguruan silat di Kota Ambon, untuk menjadi wasit dan juri pencak silat tingkat kota, demi memajukan IPSI," kata Somad saat dihubungi TribunAmbon.com, Rabu (15/6/2022) pagi.

Pendaftaran dibuka mulai hari ini, hingga dua hari kedepan, pada pukul 10.00 WIT, hingga 18.00 WIT, bertempat di rumah makan Anggi barokah, Jalan Jendral Sudirman, Kota Ambon.

Baca juga: Libur Sekolah Segera Tiba, Ini 6 Rekomendasi Tempat Wisata di Ambon untuk Liburan Keluarga

Rencananya, penataran akan digelar di Balai Budaya, kawasan Wailela, pada tanggal 17 dan 18 Juni 2022.

Ia melanjutkan, penataran dan pelatihan wasit juri IPSI Kota Ambon tersebut tak hanya dibuka untuk perguruan silat saja, namun juga untuk seluruh guru olahraga dari tingkat SD, sampai SMA di Kota Ambon.

"Kami juga menerima setiap guru olahraga dari SD sampai SMA untuk dapat mengikuti agenda tersebut," ujarnya.

Pelatihan dan penataran tersebut digelar, guna menambah kualitas pencak silat Kota Ambon, yang kini menjadi salah satu olahraga yang diunggulkan Ketua Koni Maluku, Murad Ismail.

"Oleh karenanya, kami meminta dukungan dari seluruh perguruan silat, maupun sekolah-sekolah untuk dapat mengirimkan perwakilannya," tandasnya.

Tiap peserta akan mendapatkan fasilitas berupa sertifikat yang dapat dipakai untuk menjuri pertandingan pencak silat tingkat kota, serta seragam wasit juri.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved