Kesehatan
Cara Mencuci Tangan Pakai Sabun dengan Tepat, Simak Langkahnya
ada enam langkah cuci tangan yang harus dilakukan secara berurutan selama sekira 60 detik.
"Virus maupun kuman penyakit mudah ditularkan lewat tangan, secara kasat mata mungkin bersih, padahal ada banyak kuman & virus yg menempel
Setelah dari tempat umum, setelah menyentuh barang publik, sebelum menyentuh muka & sebelum makan cucilah tangan pakai sabun" tulis akun @KemenkesRI.
Selain itu, ada enam langkah cuci tangan yang harus dilakukan secara berurutan selama sekira 60 detik.
Baca juga: Cara Menjaga Rumah Tangga Ala Nagita Slavina: Tempatkan Laki-Laki Sebagai Pemimpin
Baca juga: Menolak Jadi Kuasa Hukum Rizieq Shihab, Alasan Hotman Paris: Saya Terlalu Sibuk
Baca juga: Diminta Tanggung Jawab oleh Ridwan Kamil atas Kerumunan HRS, Begini Jawaban Mahfud MD
Berikut adalah langkah-langkahnya.
1. Basahi tangan, gosok sabun pada telapak tangan kemudian usap dan gosok kedua telapan tangan secara lembut dengan arah memutar
2. Usap dan gosok juga kedua punggung tangan secara bergantian
3. Gosok sela-sela jari tangan hingga bersih
4. Bersihkan ujung jari secara bergantian dengan posisi saling mengunci
5. Gosok dan putar kedua ibu jari secara bergantian
6. Letakkan ujung jari ke telapak tangan kemudian gosok perlahan, terakhir bilas dengan air bersih dan keringkan
Kapan kita harus mencuci tangan?
Berdasarkan imbauan dari Kemenkes, ada lima waktu penting cuci tangan pakai sabun.
- Pertama, sebelum makan.
- Kedua, setelah buang air besar atau BAB.
- Ketiga, sebelum menjamah atau memegang makanan.
- Keempat, sebelum menyusui.
- Dan terakhir adalah setelah beraktivitas.
(*)