Ambon Hari Ini

Jelang Hari Kemerdekaan RI, Pedagang Bendera Akui Omzet Turun 50 Persen

Salah satunya di jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di depan Kantor TribunAmbon.com, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon.

Penulis: Jenderal Louis MR | Editor: Fandi Wattimena
TribunAmbon.com/ Jenderal Louis
Salah satu lapak penjual merah putih di jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di depan Kantor TribunAmbon.com, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Selasa (13/8/2024). 

Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Jenderal Louis

AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Tersisa 4 hari menjelang HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-79.

Para pedagang bendera merah putih serta pernak-pernik kemerdekaan pun menjamur di berbagai sudut Kota Ambon.

Salah satunya di jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di depan Kantor TribunAmbon.com, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon.

Kepada TribunAmbon.com, pedagang bendera merah putih, Ridwan Nullah (26) mengungkapkan bahwa, penjualan pedagang bendera di tahun 2024 ini turun hingga 50 persen dibanding tahun sebelumnya.

Dikatakan, tahun 2023 lalu dirinya bisa meraup omzet tertinggi per hari mencapai Rp. 2.3 juta. Namun, saat ini paling tinggi hanya Rp. 1 jutaan.

"Tahun ini penjualan cukup menurun, paling tinggi per hari bisa dapat Rp. 1.2 juta, sedangkan pada tahun 2023 lalu pendapatan paling tinggi itu sampai Rp. 2 jutaan," ungkap anggota Asosiasi Pengrajin dan Pedagang Bendera Merah Putih Asli Garut, Selasa (13/8/2024).

Baca juga: Jalin Kerja Sama, Universitas Pattimura Dan PT Mangole Timber Producers Tanda Tangan MoU

Baca juga: Belum Bayar Utang di 3 Perusahaan, Ini Penjelasan Pemkot Ambon

Dia menilai penurunan omzet disebabkan menurunnya daya beli masyarakat akibat biaya kebutuhan yang semakin tinggi.

"Makin hari harga kebutuhan makin tinggi, masyarakat juga kesusahan imbasnya pembelian bendera tidak sebanyak tahun lalu. Kadang juga tidak ada pembeli sama sekali," kata 

Adapun, pria asal Garut, Jawa Barat itu tiba di Kota Ambon bersama 8 orang temannya pada 15 Juli 2024 lalu.

Dua hari setelahnya mereka berpencar di berbagai sudut kota, bahkan dua rekannya bertolak ke Bula, Kabupaten Seram Bagian Timur.

Ridwan menjual bendera merah putih mulai dari ukuran kecil seharga Rp. 35 ribu hingga ukuran besar Rp. 120 ribu.

Selain itu, dia juga menjajakan aneka bendera hias dan pernak-pernik kemerdekaan.

Mulai dari Rp. 10 ribu hingga bendera hias berukuran 8 meter seharga Rp. 300 ribu. (*)

Sumber: Tribun Ambon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved