Cuaca Ekstrem di Ambon

Material Longsor Mulai Dibersihkan Pasca Talud Patah di Batu Meja Ambon

Pembersihan material tanah longsor itu lantaran ada talud patah di Batu Meja akibat hujan lebat yang mengguyur Kota Ambon pada Minggu (19/6/2022) lalu

Penulis: Tanita Pattiasina | Editor: Fandi Wattimena
Sumber: Humas Pemkot Ambon
Proses pembersihan material longsor pasca Talud Patah di Batu Meja Ambon, Rabu (22/6/2022) 

Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Tanita Pattiasina

AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Material tanah longsor di RT 003/ RW 004 Kelurahan Batu Meja, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon mulai dibersihkan, Rabu (22/6/2022).

Pembersihan material tanah longsor itu lantaran ada talud patah akibat hujan lebat yang mengguyur Kota Ambon pada Minggu (19/6/2022) lalu.

Proses pembersihan pun dilakukan oleh warga serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Ambon, Taruna Siaga Bencana (Tagana) dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Kepala BPBD Kota Ambon, Demy Paais mengatakan pembersihan harus segera dilakukan lantaran berbahaya bagi rumah disekitarnya.

Baca juga: Timsel Pastikan Kuota 30 Persen Bagi Keterwakilan Perempuan Calon Anggota Bawaslu Maluku

Baca juga: Hujan Deras di Ambon, Dapur Milik Bayauw Rusak

“Kejadian tanah longsor di batu meja, RT 003/ RW 004, tepatnya di bagian belakang rumah keluarga DeFretes dan keluarga Saiya, ada talud yang patah sehingga dibutuhkan pembersihan material,” kata Demy Paais.

Lanjutnya, kawasan itu juga merupakan akses jalan setapak warga tak hanya rumah.

“Talud yang roboh dihancurkan dan dibersihkan karena posisnya sudah bergeser, jadi sangat mengacam kalau tidak dibersihkan apalagi kawasan ini merupakan jalan setapak warga,” jelasnya.

Lokasi ini juga salah satu titik dari 18 titik lokasi bencana di Ambon.

Mengingat hujan lebat mengguyur Ambon seharian penuh pada hari Minggu, dan hingga beberapa kali dalam dua hari terakhir.

Total empat kecamatan di Ambon alami musibah banjir dan longsor yaitu, Kecamatan Nusaniwe, Sirimau, Baguala dan Teluk Ambon.

BPBD Kota Ambon telah berkoordinasi dengan kepala Desa dan RT setempat untuk membersihkan lokasi longsor.

Serta memberi bantuan logistik bencana berupa 9 buah terpal, 200 buah karung, 6 buah sekop, dan 3 buah gerobak. (*)

Sumber: Tribun Ambon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved