SBT Hari Ini
Jumat Berkah, Kapolsek Namlea Bagikan 35 Karung Beras tuk Para Janda
Tersalur langsung tuk para penerima yang tersebar di tiga dusun: Kampung Buru, Dusun Nametek, Pohon Durian
Penulis: Ummi Dalila Temarwut | Editor: Fandi Wattimena
Laporan Wartawan TribunAmbon.com Ummi Dalila Temarwut
NAMLEA, TRIBUNAMBON.COM - Kapolsek Namlea, Iptu Charles Langitan bersama jajaran membagikan bantuan beras kepada para janda di Desa Namlea, Kecamatan Namlea, Jumat (19/9/2025).
Total bantuan sebanyak 35 karung beras berukuran 5 kilogram.
Tersalur langsung tuk para penerima yang tersebar di tiga dusun: Kampung Buru, Dusun Nametek, Pohon Durian dan Bandar Angin Kelapa Dua.
Dalam kegiatan ini, Kapolsek Namlea menyampaikan bahwa aksi sosial tersebut bertujuan untuk membantu meringankan beban hidup para janda di tengah kondisi ekonomi yang sulit.
Baca juga: Korban Kekerasan Seksual Desak Rektorat UKIM Ambon Bertindak Tegas
Baca juga: Warga Hunuth dan Hitu Mesing Terima Bantuan 3.2 Ton Beras, Ini Kata Kapolda Maluku
Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan dan membawa manfaat langsung bagi masyarakat, khususnya bagi kalangan yang kurang mampu.
“Ini adalah bagian dari upaya kepolisian untuk mendekatkan diri dengan masyarakat. Kami akan terus berusaha untuk membantu sesama, khususnya bagi mereka yang membutuhkan,” ujarnya.
Sebagai informasi, kegiatan pembagian beras ini dimulai pada hari Kamis, 18 September 2025, dengan pembagian sebanyak 18 karung beras, dan pada hari Jumat, 19 September 2025, sebanyak 17 karung beras dibagikan, sehingga total beras yang disalurkan mencapai 35 karung ukuran 5 kilogram.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi penerima manfaat dan mempererat hubungan antara kepolisian dengan masyarakat Desa Namlea.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ambon/foto/bank/originals/Polsek-33.jpg)