Maluku Terkini

BKKBN Maluku Berikan Pembinaan Peduli Kependudukan Bersama Pramuka Kwarda

Peserta berasal dari Kwarda Maluku, Kwarcab Kota Ambon, Kwarcab Buru, Kwarcab SBB, Kwarcab Malteng, dan Kwarcab Tanimbar.

Penulis: Novanda Halirat | Editor: Fandi Wattimena
TribunAmbon.com/ Jenderal Louis
PEMBINAAN PRAMUKA - Foto bersama Mauliwaty Bulo, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Maluku dengan peserta Pramuka Kwarda Gerakan Pramuka Maluku, berlangsung ruang Baileo Kencana, Kamis (13/10/2025) 

Laporan Jurnalis TribunAmbon.com, Novanda Halirat

AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/BKKBN  Perwakilan BKKBN Provinsi Maluku memberikan fasilitasi dan pembinaan peduli kependudukan kepada para pembina dan anggota Pramuka.

Kegiatan yang menggandeng Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Maluku itu berlangsung di Ruang Baileo Kencana, Kamis (13/10/2025), dan diikuti perwakilan enam kwartir serta Dewan Kerja.

Peserta berasal dari Kwarda Maluku, Kwarcab Kota Ambon, Kwarcab Buru, Kwarcab SBB, Kwarcab Malteng, dan Kwarcab Tanimbar.

Pelaksanaan dilakukan secara daring dan luring.

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Maluku, dr. Mauliwaty Bulo, M.Si dalam sambutannya menyampaikan bahwa pembinaan ini bertujuan memperkuat pemahaman Pramuka terkait isu-isu kependudukan.

Baca juga: Kejati Hentikan Penyelidikan Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Kwarda Pramuka Maluku

Baca juga: Waspada! Modus Cancel Transaksi: ASN di Ambon Tertipu Rp. 60 Juta Via Telepon Bank Palsu

"Penting untuk memberikan pembinaan dan fasilitasi teknik kepada anggota Pramuka agar mereka dapat memiliki wawasan terkait peduli kependudukan masa depan," ujarnya.

Ia mengatakan, program pembinaan ini menjadi upaya memperkuat implementasi pendidikan kependudukan melalui Krida Kependudukan, didukung modul dan materi ajar yang lebih komprehensif. 

Dengan pola pendidikan yang terarah, anggota Pramuka diharapkan mampu mengaplikasikannya di lingkungan masing-masing.

"Melalui kegiatan ini diharapkan anggota pramuka dapat peduli dan aktif dalam isu kependudukan," tutupnya.

Setelah sesi pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Bidang Bangga Kencana serta unsur kepramukaan. (*)

Sumber: Tribun Ambon
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved