Info Daerah
Hadiri Peringatan HGN 2024, Kapolres Buru: Terima Kasih Guru
Peringatan kali ini mengusung tema “Guru Bermutu Indonesia Maju”, yang menekankan pentingnya peran guru dalam memajukan pendidikan serta meningkatkan
TRIBUNAMBON.COM - Kapolres Buru, AKBP Sulatri Sukidjang turut menghadiri peringatan Hari Persatuan Guru Indonesia (PGRI) ke-79 dan Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2024 yang berlangsung di lapangan upacara Kantor Bupati Buru, Sabtu, (30/11/2024).
Peringatan kali ini mengusung tema “Guru Bermutu Indonesia Maju”, yang menekankan pentingnya peran guru dalam memajukan pendidikan serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia.
Disela kegiatan, Kapolres mengaku kehadirannya sebagai bentuk kecil dukungan terhadap para guru dalam tugas mencerdaskan kehidupan anak bangsa.
Baca juga: Miliki Belasan Paket Sabu di Ambon, Erwin Dituntut 6 Tahun Penjara
Baca juga: Djamaluddin Koedoboen Akui Kekalahan di Pilkada Malra 2024
Menurutnya, guru memiliki peran sangat penting dalam pembangunan bangsa, sehingga harus mendapat perhatian pemerintah.
Dia pun berterima kasih atas dedikasi para guru selama ini.
"Terima kasih guru, kita semua harus berterima kasih kepada mereka atas kerja keras," cetusnya singkat.
Diketahui, peringatan tersebut diisi berbagai, diantaranya; pidato, serta apresiasi kepada tokoh-tokoh pendidikan yang telah berjasa. (*)
