Pilgub Maluku
Menang Telak di Negeri Hitu, Cagub Maluku Hendrik Lewerissa Temui Warga di Rumah Raja
Calon Gubernur (Cagub) Maluku, Hendrik Lewerissa mengunjungi warga Negeri Hitu, Kamis (28/11/2024).
Penulis: Maula Pelu | Editor: Tanita Pattiasina
Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Maula M Pelu
AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Calon Gubernur (Cagub) Maluku, Hendrik Lewerissa mengunjungi warga Negeri Hitu, Kamis (28/11/2024).
Ia didampingi sang Istri, Maya Baby Rampen.
Kehadiran Cagub dengan jargon Lawamena ini, disambut hangat Raja Negeri Hitu Lama, Salhana Pelu, tokoh adat, tokoh agama, serta ratusan warga Hitu.
Kunjungan tersebut berlangsung di Rumah Raja Negeri Hitu Lama, sekitar pukul 16.30 WIT.
Hadir didampingi tim partai pendukung dan pengusung.
Baca juga: Menang Quick Count Pemilihan Gubernur, Hendrik Lewerissa Ungkap Pesan Presiden Prabowo
Baca juga: Unggul Hasil Quick Count, Hendrik Lewerissa: Ini Kemenangan Seluruh Rakyat Maluku
Dalam sambutannya, Hendrik Lewerissa meminta terima kasih kepada warga Hitu Lama, atas dukungan suara yang diberikan pada Rabu 27 November 2024 Kemarin.
Menurutnya, Negeri Hitu Lama memberikan kontribusi suara terbanyak dalam Pemilihan Gubernur Maluku, dengan total suara 2.712.
“Dari semua Negeri yang ada di Maluku, sumbangan suara terbesar yang beta peroleh itu satu-satunya di Negeri Hitu Lama. Sekitar 2 ribu lebih,” ungkap Hendrik.
Walaupun perhitungan belum selesai, hasil survei sementara dari lembaga Maleo Institut, paslon dengan jargon Lawamena, sebanyak 50,70 persen.
Sementara paslon Murad Ismail-Michael Wattimena (2M) hanya memperoleh suara 26,96 persen, dan Jefry Apolly Rahawarin-Abdul Mukti Keliobas (JAR-AMK) mengumpuli 22,49 persen.
“Memang beberapa daerah belum dirampung sepenuhnya, tapi posisi Lawamena menjadi posisi teratas dari hasil lembaga survei,” jelasnya.
Sementara itu, Raja Negeri Hitu Lama, Salhana Pelu menitipkan harapan kepada Hendrik, agar mampu peduli dengan rakyatnya.
“Jadi pemimpin, Pak Gub bisa lihat Negeri dan Beta punya masyarakat saja. Itu lebih dari segala-galanya,” kata Salhana. (*)

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.