Pemilu 2024
Update Hasil Sementara: Widya Pratiwi Masih Unggul dengan 25.566 Suara, Disusul Hendrik Lewerissa
Perolehan suara tertinggi pertama ada Widya Pratiwi dari Partai Amanat Nasional (PAN) dengan 25.566 suara.
Penulis: Maula Pelu | Editor: Fandi Wattimena
Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Maula M Pelu
AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Berikut update hasil perhitungan sementara suara DPR RI daerah pemilihan Maluku, Pemilu 2024 berdasarkan real count yang dilansir Komisi Pemilihan Umum (KPU) di laman pemilu2024.kpu.go.id pukul 08:30 WIT, Sabtu (17/2/2024).
Dengan total progres 31.38 persen, atau 1.764 dari 5.622 Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Perolehan suara tertinggi pertama ada Widya Pratiwi dari Partai Amanat Nasional (PAN) dengan 25.566 suara.
Di posisi kedua, Hendrik Lewerissa dari Partai Gerindra dengan jumlah perolehan suara sementara 20.878.
Baca juga: Tinggi Gelombang Capai 2.50 Meter, BMKG Ambon Keluarkan Peringatan Dini Sabtu 17 Februari 2024
Mercy Barends dari PDI Perjuangan membayangi di posisi ketiga dengan perolehan 17.612 suara.
Sementara itu, Saadiah Uluputty dari PKS berada di posisi keempat dengan 15.672 suara.
Posisi kelima ada Abdullah Tuasikal dari Partai NasDem mendapatkan 12.150 suara.(*)

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.