Komunitas
Ini Dia Profil Supermoto Indonesia - Ambon Chapter
Ialah Supermoto Indonesia (SMI) Ambon Chapter oleh Ipul Ramadhan Husein.
Penulis: Jenderal Louis MR | Editor: Fandi Wattimena
Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Jenderal Louis
AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Konsep motor trail dengan penggunaan ban on-road kian digemari anak muda Indonesia.
Tidak terkecuali di Kota Bertajuk Manise ini.
Tepat 19 November 2019 pun terbentuk komunitas bagi pecinta motor trail itu di Kota Ambon.
Ialah Supermoto Indonesia (SMI) Ambon Chapter oleh Ipul Ramadhan Husein.
Merupakan cabang Supermoto Indonesia (SMI) yang bermarkas di Jakarta.
"Lewat kerja keras Ipul dalam merekrut member maka SMI Ambon Chapter resmi dideklarasi pada 23 Februari 2020," ujar M. Zafar Henan Pablo selaku Korlap Kopdar SMI Ambon Chapter kepada TribunAmbon.com, Kamis (24/11/2022).
Berikut Struktur Pengurus Supermoto Indonesia (SMI) Ambon Chapter;
Korwil Indonesia Timur : Zady Dharma
Ketua Umum : Ipul Ramadhan
Ketua : Sapri
Penasehat : Al-Vydo dan Eno Sumarno
Sekretaris : Anjasmara Bambang
Humas : Ardyan Mahajanu
Korlap - Kopdar : M. Zafar Henan ( Pablo )
Bendahara : M. Rifandi Sanmas
Tatib - Keanggotaan : Andhika Efendi
Divisi Merchandise : M. Awal Ramadhan
Divisi Dokumentasi : Adi Jefry
Divisi Sosial & Keagamaan : Oimar Marthen Maitor
Divisi Touring : M. A. Rio Pattisahusiwa
Divisi Kreatif : Hadi Rinjani
Sebagai komunitas motor, SMI Ambon Chapter kerap melakukan Kopdar yang dirutinkan setiap bulan.
Yakni pada hari jumat minggu pertama dan ketiga bulan berjalan.
"Kami rutin melakukan kopdar 2 kali perbulan, namun disamping itu kerap kami melaksanakan kegiatan yang menyentuh ke masyarakat, " tuturnya.
Dikatakan, Anniversary pertama SMI Ambon Chapter melakukan kegiatan bersama yayasan anak yatim Caleb House, kemudian di Anniversary kedua kami menggelar sunatan massal kepada 100 orang anak.
"Disaat anniversary pertama kami berbagi kebahagiaan bersama anak-anak yatim piatu Caleb House, lalu di anniversary kedua kami menggelar sunatan massal yang berlokasi di Pangkalan Spit Kota Jawa kepada 100 orang anak, " tuturnya.
Komunitas dengan slogan "Support Supermoto Ujung Pukul Ujung Indonesia" saat ini memiliki live member sebanyak 41 orang dan prospek member sebanyak 48 orang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ambon/foto/bank/originals/Supermoto-chap-Ambon.jpg)