Maluku Terkini
Soal Penembakan Ongen Kabalmay oleh BNN, Polres Tual: Para Saksi Tengah Diperiksa
Kepolisian Resor (Polres) Tual telah melakukan pemeriksaan terhadap para saksi dalam kasus penembakan yang dilakukan oleh Badan Narkotika Nasional (BN
Penulis: Jenderal Louis MR | Editor: Adjeng Hatalea
Laporan Wartawan TribunAmbon.com Dedy Aziz
TUAL TRIBUNAMBON.COM - Kepolisian Resor (Polres) Tual telah melakukan pemeriksaan terhadap para saksi dalam kasus penembakan yang dilakukan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Tual terhadap Ongen Kabalmay.
Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Kota Tual AKBP. Dax Emmanuelle Samson Manuputty, S.I.K melalui Kasat Reskrim Polres Kota Tual, Iptu H.Siompo di ruangan kerjanya. Selasa, (10/5/2022).
"Kita akan mempercepat memberikan rasa keadilan untuk para pelapor agar mereka bisa merasa tenang," katanya.
Dia mengatakan, kasus penganiayaan terjadi di Jalan Pahlawan Revolusi yang dilaporkan saudara Salahudin Kabalmay telah digelarkan di tingkat polda.
"Kami kemarin penanganannya masih dalam penyelidikan kemudian berdasarkan undang undang kapolri tahun 2012 kami melaksanakan gelar perkara untuk menaikan dari penyelidakan ke penyedikan dan kami gelar di tingkat polda," sebutnya.
Siompo menyebutkan, tahapan-tahapan penyidikan nanti akan dilaksanakan dan ini segera dikirimkan SP2HT.
• Ambon Masih Blackout, Pemilik Genset Siap-siap Jadi Tumbal
"Kami akan memberikan surat pemberitahuan perkembangan penyelidikan sudah sejauh mana kepada pihak pelapor atau korban tentang perkara ini telah kami naikan dari tingkat penyelidikan ke Penyedikan," ungkap Siompo
Dia menjelaskan, pihaknya akan berupaya melalui prosedur dan mekanisme yang berlaku untuk menetapkan tersangka pada kasus ini.
"Tentunya terkait dengan perkara ini kami akan ikuti proses penyidikan kami ini dengan prosedur dan mekanisme yang kami laksanakan sampai pada kami akan menemukan tersangkanya atau kami akan menetapkan tersangka," ujar Siompo
Dia menambakan, Polres tual akan serius menangani kasus yang tengah menjadi pembicaraan tersebut.
"Yang pastinya kami akan ke Makassar lagi untuk meminta keterangan dari korban walaupun kami kemarin telah melakukan pemeriksaan terhadap korban pasti kami akan kembali lagi untuk memintai keterangan lagi," umparnya
Pihaknya berharap, pihak korban atau pelapor untuk kiranya memberikan sempenuhnya kasus ini kepada kepolisian untuk bisa mengusut tuntas kasus tersebut.
"Kiranya untuk para pelapor bisa tenang dan memberikan kepercayaan sepenuhnya untuk kami," tandasnya.(*)