Viral Driver Ojol Kejang-kejang lalu Meninggal di Depan Kasir Restoran saat Beli Pesanan,

Saat kejadian, tidak ada satupun pengunjung restoran maupun warga yang berani mendekat ke pria tersebut karena takut korban terkena virus corona.

Editor: Fitriana Andriyani
Kolase Twitter @RomitsuT
Saat kejadian, tidak ada satupun pengunjung restoran maupun warga yang berani mendekat ke pria tersebut karena takut korban terkena virus corona. 

TRIBUNAMBON.COM, JAKARTA - Akhir pekan lalu beredar video viral seorang pengendara ojek online yang terkapar saat memesan makanan di sebuah restoran cepat saji.

Peristiwa mengejutkan tersebut terjadi di kawasan Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Berdasar video yang diunggah akun @RomitsuT terlihat pria tersebut tergeletak persis di depan meja kasir restoran.

Saat kejadian, tidak ada satupun pengunjung restoran maupun warga yang berani mendekat ke pria tersebut karena takut korban terkena virus corona.

Pria itu akhirnya dievakuasi setelah aparat polisi dan Palang Hitam DKI Jakarta datang.

Dikonfirmasi, Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Barat, AKP Kasranto mengatakan peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (26/4/2020) sore.

Viral Driver Ojol Dikeroyok di Pasar Bulan Medan, Diduga Gara-gara Tak Bayar Jatah Preman

Aksi Bagi-bagi Sembako justru Sebabkan Kerumunan Ratusan Ojol, Polisi Terpaksa Bubarkan

Dikatakan Kasranto, korban yang diketahui bernama Andreas Hari Setiawan (52) meninggal di lokasi kejadian.

Namun, ia memastikan bahwa pengendara itu meninggal bukan karena corona, melainkan terkena serangan jantung.

"Keterangan dari pihak keluarga, beliau memang punya riwayat sakit jantung yang sudah lama diderita," kata Kasranto, Senin (27/4/2020).

Penjelasan saksi

Yadi (50) melihat persis detik-detik terkaparnya Andreas Hari Setiawan (52) di sebuah restoran cepat saji kawasan Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Dikatakan Yadi, peristiwa itu terjadi kemarin sore sekira Pukul 16.30 WIB saat beberapa pengendara ojek online sedang antre order pesanan makanan di sana.

"Kemarin tuh saya lagi mesen makanan nih, saya selesai dia maju ke depan. Nah pas dia buka aplikasi langsung kejang-kejang terus terkapar," kata Yadi ditemui di sekitar restoran lokasi kejadian, Senin (27/4/2020).

Yadi menjelaskan, setelah kejang-kejang beberapa detik, pria tersebut akhirnya tak sadarkan diri.

Beda Kebijakan PSBB bagi Ojol, Polisi Pilih Terapkan Aturan Luhut Binsar daripada Anies Baswedan

Kabur Seusai Diantar Purwokerto - Solo, Penipu Ojol Ini Ditangkap, Tak Dipenjara namun Dikarantina

Namun, ia dan sejumlah orang yang ada di sana tak ada yang berani mendekat karena takut pria itu terinfeksi virus corona penyebab Covid-19.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

Menjaga Ruang Digital dari Hoaks

 

Drone Anka-S Siap Jaga Natuna

 

Bunga yang Layu di Pelaminan

 
© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved