Viral
Viral Aksi Polisi Gendong Warga yang Kena Serangan Jantung Menuju RS, Kini Peroleh Penghargaan
Bripka Sigit yang menggendong Muhammad Darwin (50) yang mengalami serangan jantung, mendapatkan penghargaan dari Ombudsman Republik Indonesia.
TRIBUNAMBON.COM - Anggota Polantas Polres Metro Jakarta Barat, Bripka Sigit Prabowo, yang menggendong Muhammad Darwin (50) yang mengalami serangan jantung, mendapatkan penghargaan dari Ombudsman Republik Indonesia.
Bripka Sigit mengaku senang dan tak menyangka apresiasi yang telah diberikan atas aksi heroiknya.
Ia mengatakan, sebagai anggota kepolisian, dirinya hanya bertugas untuk membantu masyarakat.
"Saya enggak berharap penghargaan. Saya hanya melindungi, membantu masyarakat yang membutuhkan pertolongan," kata Sigit di gedung Ombudsman RI, Jakarta Selatan, Senin (17/2/2020), dikutip dari Kompas.com.
"Saya ikhlas menolongnya karena ini kemanusiaan," jelas Sigit.
Ia saat itu hanya berpikir untuk menolong warga tersebut agar segera sampai di rumah sakit terdekat.
"Saya berpikir supaya gimana caranya supaya cepat ditolong di rumah sakit," ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Ombudsman RI, Amzulan Rifai, berharap semua anggota kepolisian bisa membantu masyarakat seperti yang dilakukan oleh Bripka Sigit.
"Saya yakin Polri dengan jajarannya terus bekerja untuk mendapatkan kepercayan publik," kata Amzulan.
Ia menambahkan, pihaknya mengapresiasi perbuatan Sigit, karena warga yang terkena serangan jantung tersebut harus segera mendapatkan pertolongan.
• Viral Seorang Polisi Gendong Penumpang Busway yang Terkena Serangan Jantung Menuju Rumah Sakit
Viral Kisah Seorang Pria yang Berniat Melamar Malah Disuruh Langsung Akad Nikah, Begini Ceritanya |
![]() |
---|
Mengenal Janda Bolong, Tanaman Hias yang Harganya Capai Jutaan Rupiah |
![]() |
---|
Viral Seekor Kucing Tiba-tiba Kesakitan, Ternyata Perut Bengkak Ditendang Tetangga |
![]() |
---|
Seorang Ibu di Parepare Tega Menaniaya Anaknya karena Tak Ikut Belajar Online |
![]() |
---|
Viral Pria Tak Dikenal Tiba-tiba Masuk Indekos, Sasimi Beberkan Kronologinya |
![]() |
---|