Pemilu 2024
KPU Kota Ambon Gelar Pelipatan Surat Suara Pemilu 2024, Pengawalan Ketat Polda Maluku
Pantauan TribunAmbon.com sekitar pukul 15.00 WIT di lokasi, terlihat ratusan petugas tengah melakukan sortir dan pelipatan surat suara, Rabu (10/1/202
Penulis: Jenderal Louis MR | Editor: Adjeng Hatalea
Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Jenderal Louis
AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Pelipatan Surat Suara Pemilu 2024 oleh KPU Kota Ambon berlangsung di Sport Hall, Karang Panjang, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon.
Pantauan TribunAmbon.com sekitar pukul 15.00 WIT di lokasi, terlihat ratusan petugas tengah melakukan sortir dan pelipatan surat suara, Rabu (10/1/2024).
Setiap orang yang ingin keluar masuk ruangan pun diperiksa secara ketat oleh aparat kepolisian.
Bahkan mereka dilarang membawa tas, handphone, kamera, korek api, senjata tajam dan barang berbahaya lainnya.
Pelipatan turut dikawal oleh personil Satgas Operasi Mantap Brata (OMB) Salawaku Polda Maluku.
"Hari ini tim Satgas OMB baik preventif, preemtif maupun humas dan Polresta Ambon melakukan pengamanan sortir dan pelipatan surat suara yang dilaksanakan KPU Kota Ambon di Sport Hall Karpan," kata Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol Roem Ohoirat.
Baca juga: KPU Maluku Tengah Libatkan 300 Orang tuk Lipat Surat Suara Pemilu 2024
Pada pengamanan tersebut, aparat kepolisian melaksanakan body ceking dan pemeriksaan barang bawaan para petugas lipat surat suara dan sortir keluar masuk gedung.
Sortir dan pelipatan akan dilaksanakan selama 10 hari, sejak 8 Januari hingga 17 Januari 2024.
Petugas akan bekerja mulai pukul 08.00 WIT hingga pukul 16.00 WIT.
"Personil yang terlibat dalam OMB akan terus melakukan pengamanan dan monitoring di Gedung Sport Hall selama kegiatan sortir dan pelipatan surat suara berlangsung," tandasnya.
Dirinya berharap, seluruh rangkaian penyortiran dan pelipatan surat suara dapat terlaksana dengan aman dan lancar.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ambon/foto/bank/originals/1012024-Surat-suara.jpg)