Jadwal Kapal
Jadwal Kapal Ambon - Timika Bulan Desember 2022: Ada KM Sirimau dan KM Leuser
Ada dua keberangkatan kapal Ambon - Timika dengan KM Sirimau dan KM Leuser. Berikut jadwal kapal Ambon - Timika bulan Desember 2022.
Penulis: Fitriana Andriyani | Editor: sinatrya tyas puspita
TRIBUNAMBON.COM - Bagi Anda warga Ambon yang akan melakukan perjalanan ke Timika, berikut jadwal kapal Ambon - Timika bulan Desember 2022.
Ada dua keberangkatan kapal Ambon - Timika dengan KM Sirimau dan KM Leuser.
Pemesanan tiket kapal Ambon - Timika dapat Anda lakukan lewat laman dan aplikasi Pelni.
Klik di sini untuk memesan tiket >>
Berikut jadwal kapal Ambon - Timika Bulan Desember 2022 selengkapnya.
1. KM Sirimau berangkat Jumat, 2 Desember 2022
Perjalanan kapal Ambon - Timika dengan KM Sirimau memerlukan waktu 8 hari 12 jam dengan rute:
- Berangkat dari Ambon Jumat (2/12/2022) pukul 11.00
- Transit di Wanci Sabtu (3/12/2022) pukul 12.00 - 13.00
- Transit di Bau-bau Minggu (4/12/2022) pukul 01.00 - 04.00
- Transit di Maumere Minggu (4/12/2022) pukul 22.00 - 23.59
- Transit di Lewoleba Senin (5/12/2022) pukul 09.00 - 11.00
- Transit di Kupan Selasa (6/12/2022) pukul 22.00 - 05.00
- Transit di Kalabahi Selasa (6/12/2022) pukul 18.00 - 20.00