Kabar Artis
Doa Dewi Zuhriati di Hari Ulang Tahun Frans Faisal, Singgung Soal Jodoh
Pasalnya tepat pada hari ini Kamis (6/10/2022) Frans Faisal tengah berulang tahun. Sederet doa pun dipanjatkan untuk Frans, termasuk ibundanya Dewi
Penulis: Sinatrya Tyas | Editor: Fitriana Andriyani
TRIBUNAMBON.COM - Kabar bahagia tengah menyelimuti adik almarhum Bibi Andriansyah, Frans Faisal.
Pasalnya tepat pada hari ini Kamis (6/10/2022) Frans Faisal tengah berulang tahun.
Sederet doa pun dipanjatkan untuk Frans, termasuk ibundanya Dewi Zuhriati.
Melalui unggahan di akun Instagram @dewizuhriati mengunggah potret Frans.
Dewi mendoakan semoga Frans panjang umur, murah rejeki, didekatkan jodoh yang sesuai keinginan Frans, orang tua dan keluarga.
Dewi berharap Frans senantiasa sukses dalam menjalankan bisnis.
Dewi juga berpesan pada Frans yang kini menjadi anak tertua, tanggung jawab semakin besar untuk adik adiknya, Fadly dan Fuji.
Tak hanya adiknya, namun pada Dewi dan Haji Faisal serta Gala.
Dewi berharap Frans jadi pribadi yang baik dan pemimpin yang bijak.
Dewi dan Haji Faisal selalu berdoa yang terbaik untuk semua, semoga doa Dewi dikabulkan Allah.
Baca juga: Potret Dewi Zuhriati dan Faisal Hadiri Acara Ulang Tahun Anak Puput, Kompak Pakai Baju Warna Senada
"HBD anaku Frans, semoga panjang umur murah rejeki, makin di dekat jodoh yg sesuai dgn keinginan kamu dan orang tua serta keluarga,
makin sukses dalam bisnisnya aamiin, sekarang kamu adalah anak tertua mama tanggung jawabmu makin besar buat adek2 kamu dan
juga mama papa serta gala jadilah pribadi yg baik dan jadi pemimpin yg bijak ya nak, mama papa slalu berdoa yg terbaik untuk kalian semua, semoga doa mama di kabulkan Allah aamiin," tulisnya.
Terungkap Kriteria Calon Istri Frans Faisal, Memiliki Agama yang Baik dan Sayang Gala