Ambon Terkini
KONI Kota Ambon Punya Program Bapak Asuh, Cabor Bisa Dibiayai BUMN
Ide tersebut dicetuskan oleh Ketua KONI Kota Ambon, Agus Ririmasse, guna pembinaan atlet yang berkesinambungan di Kota berjuluk manise itu.
Penulis: Jenderal Louis MR | Editor: Adjeng Hatalea
Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Dedy Azis
AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Sebanyak 18 Cabang Olahraga (Cabor) yang akan dipertandingkan di Pekan Olahraga Provinsi Maluku (Popmal) IV asal Kota Ambon, akan memiliki 'Bapak Asuh' dalam pembinaannya.
Ide tersebut dicetuskan oleh Ketua KONI Kota Ambon, Agus Ririmasse, guna pembinaan atlet yang berkesinambungan di Kota berjuluk 'Manise' itu.
Selaku Ketua KONI Kota Ambon, Agus Ririmasse pun menjelaskan maksud dari program 'Bapak Asuh' yang dicetuskannya.
"Nantinya, 18 Cabor yang kita pertandingan di Popmal IV, akan punya 'bapak Asuh' untuk pembinaan atlet dan menghidupkan cabor tersebut," kata dia dalam program live Tribol, di Studio TribunAmbon.com, Selasa (9/8/2022) sore.
Ririmasse menjelaskan, maksud dari program 'bapak asuh' sendiri, yakni sejenis pihak yang mensponsori cabang olahraga tertentu dalam pembinaan atletnya kedepan.
Kata dia, pihak sponsor tersebut dapat diupayakan melalui perusahaan-perusahaan swasta, hingga Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang ada di Kota Ambon.
Baca juga: KONI Kota Ambon; Setiap Cabor Harus Bawa Atlet Terbaik di Popmal IV
"Kita lihat banyak perusahaan-perusahaan swasta, dan BUMN yang ada di Kota Ambon, nantinya mereka bisa jadi bapak asuh untuk ke18 cabor prestasi kita, sehingga dapat menunjang prestasi dan kesejahteraan atlet maupun cabor yang bersangkutan," jelasnya.
Diketahui, Popmal IV akan digelar pada pertengahan November 2022 ini.
Sebanyak 18 Cabor akan dipertandingkan untuk menghadapi Pon 2024 mendatang.
KONI Kota Ambon pun berjanji akan memberikan biaya maksimal untuk menunjang latihan 18 Cabor yang akan diperlombakan di Popmal IV nanti.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ambon/foto/bank/originals/982022-agus-ririmasse-di-tribun-ambon.jpg)