Maluku Terkini
Pemuda 22 Tahun di Namlea Ditemukan Tewas Gantung Diri dalam Kamar, Ibu Histeris Peluk Jasad Korban
Seorang ibu di Namlea histeris melihat anaknya terbujur kaku sudah tak bernyawa.
Penulis: Fajrin S Salasiwa | Editor: Salama Picalouhata
Laporan Kontributor TribunAmbon.com, Andi Papalia
NAMLEA, TRIBUNAMBON.COM - Seorang pemuda di Namlea ditemukan tewas gantung diri di dalam kamarnya.
Ibu histeris hingga peluk jasad anaknya yang tergantung.
Tewasnya seorang pemuda warga warga Desa Namlea, Kecamatan Namlea, Kabupaten Buru, dengan cara gantung diri, membuat warga setempat kaget.
AM (22), pemuda yang gantung diri tersebut lehernya terjerat tali di dalam kamarnya.
Korban ditemukan pertama kali oleh ibunya dengan posisi tergantung di dalam kamarnya sekitar pukul 07.30 Wit.
Warga yang mendapat kabarnya gantung diri, langsung menuju TKP dan menghubungi pihak kepolisian.
"Sekitar pukul 07:30 WIT, korban ditemukan oleh ibunya sendiri, di dalam kamar tidur korban," kata salah satu warga, La Ode Iqbal.
Baca juga: Kronologi Mobil Kadis Pertanian Kabupaten Buru Masuk Jurang dengan Posisi Terbalik, 3 Orang Luka
Saat itu lanjutnya, ibunya mau membawakan korban sarapan pagi.
Namun tak disangka, korban sudah tak bernyawa dengan posisi tergantung seutas ikat tali.
Melihatnya anaknya dalam kondisi tersebut, ibunya langsug berteriak minta pertolongn pada warga.
"Saat menemukan anknya sudah tak berdaya, ibunya langsung berlari keluar minta pertolongan warga," ucap dia.
Selanjutnya, kejadian tersebut langsung dilaporkan ke pihak kepolisian.
Hingga saat ini, belum diketahui apa penyebab sehingga korban gantung diri.
Namun dari pihak keluarga telah ikhlas dan menerima atas meninggal AM.
Serta keluarga korban tidak ingin dilakukan visum dan otopsi. (*)
