Belasan Tahun Vakum, Pencak Silat di Negeri Asilulu Kembali Dibentuk

Pertunjukan pencak silat di Negeri Asilulu, Kecamatan Leihitu, Maluku Tengah akhirnya kembali digelar.

Penulis: Lukman Mukadar | Editor: Salama Picalouhata
ist
Pertunjukan pencak silat tim Garuda Mas Pusura Assilulu pada momen lebaran Idul Fitri 1443 H/2022 M, Sabtu (7/5/2022). 

Laporan Kontributor Tribun Ambon.com, Lukman Mukaddar

MASOHI,TRIBUNAMBON.COM -PT Pertunjukan pencak silat di Negeri Asilulu, Kecamatan Leihitu, Maluku Tengah akhirnya kembali digelar.

Setelah belasan tahun vakum lantaran belum adanya Raja atau Kepala Pemerintah Negeri definitif.

Hadirnya Raja Assilulu yang baru yakni Risad Fahlefi Ely, membuat terbentuknya grup pencak silat yang diberi nama Garuda Mas Pusura Negeri Asilulu.

Grup pencak silat tersebut baru dibentuk oleh putra Assilulu, Faisal Ely, yang Maret lalu turut menjuarai Kompetisi Pencak Silat Gubernur Cup IPSI Maluku 2022.

Baca juga: Pohon Tumbang di Pantai Liang Timpa Lansia dan Anak Kecil

Baca juga: Penumpang Arus Balik Melonjak 100 Persen, Tiket Kapal Cepat Amahai-Tulehu Ludes Terjual

Faisal Ely kemudian menjadi pelatih pada grup Garuda Mas Pusura Negeri Assilulu.

Saat dibentuk pada 17 April 2022, grup pencak silat Garuda Mas Pusura Negeri Assilulu menunjukkan kemampuannya di hadapan warga, sehari setelah Lebaran Idul Fitri.

Aksi itu, berlangsung di alun-alun Rumah Raja Negeri Assilulu hingga hari kelima lebaran ini.

Pertunjukan tersebut diiringi dengan musik sawat yang dimainkan grup sawat Raden Usman Negeri Assilulu.

Rencananya, pertunjukan pencak silat tersebut dilakukan hingga puncaknya setelah lebaran Idul Fitri tujuh hari.

Dalam pertunjukan pencak silat tersebut, warga terlihat antusias menontonnya.

"Ini pencak silat sifatnya sparing, dan grup ini baru dibentuk. Insya Allah besok tim dari Ambon datang untuk menyaksikan pertunjukan anak didik saya sekaligus grup ini akan diresmikan," ujar Faisal Ely, Sabtu (7/5/2022).

Grup pencak silat tersebut kata Ely, terdiri dari usia dini, pra remaja dan dewasa.

"Tadi itu praktek sparing perguruan, gaya tendangan, bantingan, guntingan dan pukulan," tandas Ely yang pernah wakili Buru Selatan pada Pra Pon Maluku.

Raja atau Kepala Pemerintah Negeri Assilulu, Rizad Fahlefi Ely mengatakan kedepan ia akan beri perhatian terhadap pengembangan bakat ola raga salah satunya pencak silat.

"Ini tetap jadi atensi kami di Pemerintah untuk kembangkan skil anak-anak negeri dan bisa ikut kompetisi di ajang lebih tinggi seperti yang sudah dilakukan pada cabang olah raga sepak bola," tandas Risad yang baru dilantik secara adat sebagai Raja Negeri Assilulu pada Januari lalu.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved