Nama Zara Masuk Trending Topic Twitter, Beredar Video Mesra Mirip Adhisty Zara dan Niko Al Hakim
Rupanya sebuah video mesra dengan pemeran mirip eks personel JKT 48 Adhisty Zara dan Niko Al Hakim beredar di media sosial.
Penulis: Fitriana Andriyani | Editor: Citra Anastasia
TRIBUNAMBON.COM - Nama Zara menghiasi daftar trending topic Twitter Indonesia, Jumat (30/7/2021).
Rupanya sebuah video mesra dengan pemeran mirip eks personel JKT 48 Adhisty Zara dan Niko Al Hakim beredar di media sosial.
Hingga berita ini diturunkan, kata Zara telah dicuitkan sebanyak 70.7 ribu kali.
Dalam video tersebut, seorang wanita tampak mengecup pelipis pria yang kemudian membalas dengan ciuman di bibir.
Di akhir video, seorang pria yang disebut mirip Niko Al Hakim tersebut menjulurkan lidah hingga mengacungkan jari tengah ke kamera.
Baca juga: Adhisty Zara Akhirnya Buka Suara setelah Videonya Beredar hingga Trending: Tolong Hargai Privasi Aku
Dalam video yang beredar, diduga video tersebut pertama kali diunggah di Instagram Story.
Nama akun Instagram yang tertera dalam video tersebut yakni cintakitkat.
Di bagian kanan atas video tersebut juga terdapat tanda bintang hijau yang menandakan bahwa video tersebut hanya dibagikan dengan teman dekat atau close friends.
Namun, hingga berita ini ditayangkan, akun Instagram dengan nama @cintakitkat tak dapat ditemukan.
Seiring dengan hebohnya video tersebur, Adhisty Zara di Instagram Story-nya mengunggah kata "basi" dengan backgroud berwarna merah gelap.
Sementara, mantan suami Rache Vennya tak mengunggah apapun di media sosialnya.
Baca juga: Tanggapan Keluarga soal Viralnya Video Diduga Adhisty Zara
Bukan kali pertama Zara terjerat kasus serupa
Tersebarnya video pribadi ini bukanlah kasus pertama yang dialami Adhisty Zara.
Sebelumnya, video pribadi Zara juga pernah tersebar dan merajai trending Twitter pada Rabu (19/8/2020) silam.
Nama Zara trending setelah beredar video mirip Adhisty Zara bersama pria yang diduga kekasihnya, Zaki Pohan.
