Ambon Hari Ini
Ini Tiga Lokasi Peringatan Hari Pattimura ke-204
Pelaksanaan HUT Pahlawan Nasional asal Maluku itu akan digelar di tiga lokasi, yakni Taman Pattimura Kota Ambon,
Penulis: Mesya Marasabessy | Editor: Fandi Wattimena
Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Mesya Marasabessy
AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Pemerintah provinsi Maluku tetap akan melaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Pattimura ke-204 meski ditengah pandemi Covid-19.
Hal tersebut dipastikan usai menggelar rapat bersama stakeholder di Ruang Rapat Lantai II Kantor Gubernur Maluku, Senin (10/5/2021) sore.
Pelaksanaan HUT Pahlawan Nasional asal Maluku itu akan digelar di tiga lokasi, yakni Taman Pattimura Kota Ambon, dan di Kota Masohi serta di Pulau Saparua, Kabupaten Maluku Tengah.
"Upacara peringatan Hari Pattimura ke-204 yang jatuh pada 15 Mei akan berlangsung di tiga lokasi berbeda dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19," kata Sekretaris Daerah Maluku, Kasrul Selang saat memimpin rapat pembahasan HUT Pattimura, Senin.
Ia menerangkan, peringatan tahun ini tetap dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan.
Mulai dari pembatasan jumlah peserta, jarak yang terjaga serta penggunaan masker.
Namun demikian, tetap tidak mengurangi semangat dari pada hikmat dan nilai-nilai kejuangan Pattimura.
Baca juga: Paus Bungkuk Sepanjang 9 Meter Ditemukan Mati Terdampar di Kepulauan Tanimbar
Baca juga: Jelang Idul Fitri, Pengunjung Ambon City Center Membludak
"Intinya, kita tidak melaksanakan upacara dalam jumlah yang banyak tapi tidak mengurangi semangat nilai-nilai juang Pattimura," tuturnya.
Menurutnya, peringatan Hari Pattimura kali ini tetap berlangsung khidmat dan tidak kehilangan makna, meski dalam suasana pandemi.
Sebab, hari sejarah ini memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa, untuk terus bersatu mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa dan daerah.
Untuk diketahui, dalam rapat tersebut dihadiri Sekretaris Kota Ambon, A.G. Latuheru, Asisten I Setda Maluku, M.Shaleh Thio, Karo Kesra Setda Maluku, Muhammad Aji, unsur Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah, Camat Saparua dan instansi terkait lainnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ambon/foto/bank/originals/rapat-hut-pattimura.jpg)