Giring Ganesha Kritik Anies Baswedan soal Banjir Jakarta: Terlihat Tidak Mampu Menyusun Prioritas

"Status pintu air di Bogor dan Depok normal. Artinya banjir terjadi karena Gubernur Anies tidak punya rencana dan cara yang jelas untuk mengatasinya."

Editor: Fitriana Andriyani
ISTIMEWA
Banjir di permukiman Rt 003/002 Kemang X, Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Sabtu (20/2/2021).(dokumentasi pribadi) 

Dilansir TribunWow.com, Anies Baswedan mengaku bersyukur karena banjir di sejumlah wilayah sudah surut.

Ia pun membeberkan sejumlah upaya yang pihaknya tempuh untuk mengatasi banjir yang merendam DKI.

Perumahan Pondok Gede Permai, Bekasi tergenang banjir, Sabtu (20/2/2021).
Perumahan Pondok Gede Permai, Bekasi tergenang banjir, Sabtu (20/2/2021). (Capture YouTube Kompas TV)

Seperti yang diungkapkannya dalam kanal YouTube tvOneNews,Minggu (21/2/2021).

"Pompa mobile kita memiliki 175 yang bisa digerakkan," kata Anies.

"Jadi kemarin begitu hujan reda, di daerah yang di situ ada genangan maka kita kirimkan seluruh kekuatan kita untuk melakukan pemompaan agar cepat surut."

Anies mengklaim sudah cukup berhasil mengatasi banjir di wilayah yang terkena limpahan air sungai.

Namun, ia mengakui jika masih ada beberapa wilayah yang terendam banjir.

Menurut Anies, banjir tersebut disebabkan karena adanya air kiriman dari daerah lain.

"Kemudian di tempat yang permukaan sungainya sudah turun, maka kanan kirinya yang menghadapi limpahan juga dikirimkan," ujar Anies.

"Karena itulah, alhamdulillah hari ini kita bisa mengatakan bahwa semua tempat yang terjadi limpahan sungai."

"Kalau limpahan sungainya sudah normal, sudah kembali surut. Masih ada sekarang yang tergenang karena air kirimannya belum selesai."

Lebih lanjut, Anies bersyukur karena proses pengeringan banjir berjalan cepat.

Kini, yang tersisa adalah sampah yang banyak terbawa banjir.

Anies mengatakan, residu banjir tersebut masih dalam proses pembersihan.

"Jadi Alhamdulillah atas izin Allah kita dimudahkan kemarin untuk menyegerakan penyurutan dan pengeringan," jelas Anies.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

Menjaga Ruang Digital dari Hoaks

 

Drone Anka-S Siap Jaga Natuna

 

Bunga yang Layu di Pelaminan

 
© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved