Ambon Terkini
Harga Tomat Melonjak Hingga Rp. 20 Ribu Per Kilo
Harga tomat di Pasar Mardika Ambon mengalami kenaikan hingga Rp. 20 ribu per kilogram.
Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Mesya Marasabessy
AMBON, TRIBUNAMBON.COM – Harga tomat di Pasar Mardika Ambon mengalami kenaikan hingga Rp. 20 ribu per kilogram.
Sebulan lalu tomat masih dibandrol dengan harga Rp. 8 ribu per kilogram.
Terdapat kenaikan sebesar Rp.12 ribu per kilonya.
“Saat ini tomat tengah mengalami kenaikan harga hingga Rp. 20 ribu perkilo,” kata Dinda (49) kepada TribunAmbon.com di Pasar Mardika Ambon, Kamis (18/2/2021).
Dia menjelaskan, lonjakan harga ini diakibatkan kurangnya pemasok tomat ke Kota Ambon.
Menurutnya, pemasok tomat terbanyak dari Kota Manado. Sayangnya, bencana banjir yang terjadi sebulan lalu di Manado, pasokannya menjadi menurun.
“Sejak bencana alam berupa banjir melanda Kota manado (22/1/2021) lalu, sejak itulah pemasok tomat ke Kota Ambon berkurang sehingga mengalami kenaikan harga, bahkan dari Kota Manado sendiri yang sekarang malah meminta stok tomat dari Kota Ambon, mengingat minimnya panen tomat dari Manado,” tuturnya.

Selain tomat, bawang merah juga mengalami kenaikan harga yang tadinya Rp. 23 ribu per kilogram, kini naik 5000 dengan harga saat ini menjadi Rp. 27 ribu perkilo.