Viral Tangan Wisudawan Disemprot Hand Sanitizer saat Hendak Salaman, Pihak UNNES: Dekan Juga Pakai

Video tangan deretan wisudawan UNNES disemprot hand sanitizer sebelum bersalaman dengan pimpinan kampus viral di media sosial.

Editor: Fitriana Andriyani
Twitter @unnesmenfess
Video tangan deretan wisudawan UNNES disemprot hand sanitizer sebelum bersalaman dengan pimpinan kampus viral di media sosial. 

TRIBUNAMBON.COM - Video tangan deretan wisudawan Universitas Negeri Semarang (UNNES) disemprot hand sanitizer sebelum bersalaman dengan pimpinan kampus viral di media sosial.

Diketahui video tersebut pertama kali diunggah oleh akun Twitter @unnesmenfess.

Rekaman berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan sejumlah pria dan wanita mengenakan toga khas wisuda sedang mengantri secara rapi.

Tampak seorang pria berkacamata mengatur barisan sambil memengang alat semprot berwarna putih.

Pria berjas ini menyemprot tangan peserta wisuda satu persatu sebelum berjabat tangan dengan pimpinan kampus.

"Semprot dulu sebelum salaman," tulis @unnesmenfes.

Viral Dangdutan di Area Pekuburan, Penjaga Sebut Acara Rutin tiap Satu atau Dua Minggu Sekali

Viral Siswa SMA Dilecehkan Pria Berjaket Ojek Online, Pelaku Pura-pura Tanya Alamat

Hingga Kamis (12/3/2020) video tersebut telah ditonton sebanyak 252 ribu kali dan menuai beragam komentar dari warganet.

@pikijul33: Kemarin di unsoed pake h

@intansvr_: Wkwk pencegahan miii

@Rifafara2: Yaampuunn :')

@kusdi27: Tu tangannya dekan gak di semprot gitu?

@Arifimam_p: Antisipasi

Viral Unggahan Foto Dosen Taiwan China vs Guru Hororer Indonesia, Budi : Pengen Gambar karena Iseng

Pengakuan Driver Ojol Viral Nikahi Penumpangnya: Sempat Merasa Minder, Status hanya Ojol

Kepala UPT Humas Universitas Negeri Semarang (Unnes), Muhammad Burhanudin, membenarkan soal wisudawan di kampusnya disemprot hand sanitizer sebelum bersalaman. 

Aksi tersebut terjadi saat gelaran wisuda Program Doktor, Magister, Sarjana dan Diploma ke-101 tahun 2020, Rabu (11/3/2020) lalu.

Burhanudin mengatakan pemberian carian anti kuman dan bakteri tersebut dalam rangka antisipasi serta edukasi terkait penyebaran virus corona baru Covid-19 di Indonesia.

"Ini kan baru ramai penyebaran virus corona, intinya kita harus menjaga kebersihan," katanya kepada Tribunnews, Kamis (12/3/2020).

Burhanudin melanjutkan, pemberian hand sanitizer tidak hanya kepada peserta wisuda, melaikan juga pihak pimpinan kampus yang ada. 

"Para dekan sebelum turun untuk salaman juga pakai"

"Tidak enak kan kalau edukasi antisipasi virus corona kemudian kita tidak bersalaman saat wisuda," ucapnya.

Viral Pasutri di Malang Tewas Bunuh Diri, Tulis Pesan Menyayat: Maaf Nak, Jaga Adikmu Baik-baik

Pelaku Bercanda, Siswi SMK Korban Bully di Bolmong Awalnya Merasa Tak Apa-apa sebelum Video Viral

Viral pernikahan pakai hand sanitizer

Sebuah video pesta pernikahan yang menyediakan hand sanitizer untuk para tamu undangan beredar viral di media sosial.
Sebuah video pesta pernikahan yang menyediakan hand sanitizer untuk para tamu undangan beredar viral di media sosial. (Instagram @makassar_iinfo)

Sebelumnya, hal serupa pernah viral dan menjadi perbincangan warganet.

Namun bukan gelaran wisuda melainkan acara pernikahan. 

 Seorang pria berjas hitam yang memberi hand sanitizer pada para tamu undangan di panggung pelaminan sontak menyita perhatian warganet.

Pria berkacamata itu terekam kamera sedang melayani satu per satu tamu undangan untuk menggunakan hand sanitizer setelah mereka bersalaman dengan pengantin.

Ia pun terlihat senang hati memberikan hand sanitizer pada satu per satu tamu yang datang.

Video yang diunggah @makassar_iinfo pada Minggu (8/3/2020) itu pun menjadi viral.

Tak Menyangka Video Bullying Siswi SMK Digerayangi Teman Ramai-ramai Viral, Pelaku Mengaku Bercanda

Viral Pelecehan Seksual Siswi SMK, Pengakuan Pelaku: Kami Menyesal, Kita Cuma Bercanda

"Pernikahan jaman now : mencegah corona, sudah salaman langsung cuci tangan," tulis akun tersebut.

Hingga Senin (9/3/2020) malam, video tersebut telah ditayangkan lebih daru 280 ribu kali dan disukai lebih dari 42 ribu orang.

Konfirmasi Tribunnews.com

Saat dikonfirmasi Tribunnews.com, Raihan, pria yang melayani para tamu menggunakan hand sanitizer tersebut mengungkapkan aksinya tersebut bermula dari candaan saja.

"Sebenarnya itu bermula dari bercandaan kami saja bersama saudara-saudara sepupu."

"Tapi, tiba-tiba ada tamu yang lain, yang mau disemprotkan hand rub dan akhirnya malah keterusan," ungkapnya saat dihubungi Tribunnews.com, Senin (9/3/2020) sore.

Namun, mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia (UI) tersebut tak keberatan untuk membantu para tamu menggunakan hand sanitizer untuk mencuci tangan.

Pasalnya, Raihan mengakui pentingnya mencuci tangan untuk mencegah penyebaran virus maupun bakteri.

"Tapi menurut saya memang hand rubbing atau hand washing merupakan salah satu langkah terpenting dalam mencegah terjadinya cross infection, bukan hanya penggunaan masker saja," terangnya.

Menurut Raihan, aksinya tersebut kemudian direkam oleh saudara-saudaranya. 

Sampai akhirnya, rekaman video kakak sepupunya, Teja Amanda Putra, beredar viral di media sosial.

Tribunnews.com pun mencoba mengonfirmasi Teja.

Teja membenarkan, video tersebut ia ambil bersama sang istri dalam pernikahan saudara sepupunya pada Sabtu (7/3/2020) lalu, di Jakarta.

Menurut Teja, hand sanitizer tersebut memang telah dipersiapkan oleh keluarganya.

Teja mengakui hal itu berkaitan dengan pencegahan virus corona, yang tengah merebak beberapa waktu belakangan ini.

"Jadi ibu mempelai pria udah beli hand sanitizer yang kelas rumah sakit (anti bakteri, kuman, dan virus) dari jauh hari," ungkap Teja dalam keterangan tertulis pada Tribunnews.com, Senin sore. 

Hanya saja, Teja menambahkan, hand sanitizer tersebut awalnya hanya diletakkan di sebuah meja dekat panggung.

Keluarga menyediakannya di sana untuk digunakan para tamu usai bersalaman.

Namun, Teja mengatakan, adik sepupunya itu tiba-tiba berinisiatif membantu para tamu menggunakan hand sanitizer.

"Mungkin basic-nya emang anak medis jadi tiba-tiba inisiatif bantuin langsung kasih hand sanitizer yang udah keluarga besar siapkan," kata Teja.

Teja menuturkan, aksi adik sepupunya itu pun membuat keluarga besarnya takjub.

"Kita keluarga besar kaget dan takjub," tuturnya.

(Tribunnews.com/Endra Kurniawan/Widyadewi Metta)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul VIRAL Tangan Wisudawan UNNES Disemprot Hand Sanitizer sebelum Salaman, Ini Penjelasan Pihak Terkait.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

Menjaga Ruang Digital dari Hoaks

 

Drone Anka-S Siap Jaga Natuna

 

Bunga yang Layu di Pelaminan

 
© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved