Gol Cristiano Ronaldo Dekati Rekor Pele dan Ali Dae
Tambahan satu gol Cristiano Ronaldo ke gawang Luksemburg semakin mendekatkan namanya dengan rekor yang telah ditorehkan oleh Pele dan Ali Dae.
TRIBUNAMBON.COM - Timnas Portugal berhasil meraih kemenangan krusial atas Luksemburg dalam lanjutan pertandingan Kualifikasi Euro 2020, Sabtu (12/10/2019) dinihari tadi.
Pertandingan antara Portugal vs Luksemburg yang berlangsung di Stadion Jose Alvalade tersebut berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan skuat asuhan Fernando Santos.
Tiga gol tim berjuluk A Selecao das Quina itu masing-masing satu gol dicetak oleh Bernardo Silva (16`), Cristiano Ronaldo (65`), dan Goncalo Guedes (89`).
Khusus bagi Cristiano Ronaldo, tambahan satu gol tersebut semakin mendekatkan namanya dengan rekor yang telah ditorehkan oleh Pele dan Ali Dae.
Sejauh ini total pemain asal Juventus itu telah mencatatkan 700 gol sepanjang karir sepak bola profesionalnya.
• Nasib Manchester United Jika Terdegradasi dari Premier League Liga Inggris
Selain itu, torehan satu gol ke gawang Luksemburg membuat pria yang akrab dikenal dengan nama CR7 itu telah membuat catatan golnya bermasa A Selecao das Quina menjadi 94 gol.
Catatan tersebut semakin mendekati dua rekor sekaligus yang dimiliki oleh Pele dan Ali Dae.
Pertama, catatan rekor pencetak gol sepak bola terbanyak sepanjang masa saat ini masih dipegang oleh penyerang legendaris asal Brazil, Pele.
Pele telah menorehkan 757 gol sepanjang karir sepak bola profesionalnya.
Lalu diikuti Josef Bican dengan torehan 756 gol, Romaria 749 gol, dan Ferenc Puskas 704 gol.
Saat ini, Ronaldo telah mengoleksi 700 gol, tinggal 57 gol lagi yang dibutuhkan oleh mantan pemain Real Madrid tersebut untuk melampaui catatan rekor Pele sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa.
• Masih 3 Tahun Lagi Bersama Juventus, Cristiano Ronaldo Isyaratkan Pensiun, Bisnis?
Kedua, Ronaldo semakin mendekati gol Internasional dari Ali Dae, legenda dari Iran.
Ali Dae masih menjadi pemegang pencetak gol terbanyak dalam kancah Internasional dengan 109 gol bersama Iran.
Saat ini, Ronaldo sendiri telah mengoleksi 94 gol bersama Timnas Portugal.
Hal tersebut membuat Cristano Ronaldo tinggal membutuhkan 15 gol lagi untuk menyamai catatan rekor Ali Daei.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ambon/foto/bank/originals/cristiano-ronaldo-berlatih-bersama-timnas-portugal.jpg)