PLN UIW MMU

Milad ke-19, YBM PLN UIW MMU Salurkan Bantuan bagi 238 Mustahik di Maluku

Para penerima manfaat berasal dari berbagai latar belakang, seperti pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), kelompok tani,

Editor: Fandi Wattimena
PLN UIW MMU
PLN UIW MMU - Milad ke-19, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UIW MMU kembali menunjukkan komitmennya terhadap pemberdayaan masyarakat dengan menyerahkan bantuan kepada 238 orang mustahik yang tersebar di Provinsi Maluku.  

TRIBUNAMBON.COM - Dalam rangka memperingati Milad ke-19, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU) kembali menunjukkan komitmennya terhadap pemberdayaan masyarakat dengan menyerahkan bantuan kepada 238 orang mustahik yang tersebar di Provinsi Maluku. 

Para penerima manfaat berasal dari berbagai latar belakang, seperti pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), kelompok tani, hingga masyarakat yang secara ekonomi tergolong kurang mampu.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi bentuk kepedulian sosial, tetapi juga wujud nyata dari peran YBM PLN sebagai lembaga pengelola zakat pegawai PLN yang berkomitmen untuk memberikan manfaat berkelanjutan bagi masyarakat.

General Manager PLN UIW MMU, Noer Soeratmoko menegaskan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk sinergi dan kolaborasi dalam memperkuat upaya pemberdayaan masyarakat secara menyeluruh.

“Kami percaya bahwa zakat yang dikelola dengan baik tidak hanya sekadar menjadi bantuan, tetapi bisa menjadi penggerak perubahan. Penyaluran bantuan ini merupakan bagian dari tanggung jawab moral dan sosial PLN terhadap masyarakat, terutama dalam meningkatkan kesejahteraan ekonomi, akses pendidikan, kesehatan, dan kebutuhan dasar seperti air bersih. Ini adalah bentuk kontribusi nyata kami dalam membangun masyarakat yang lebih mandiri dan berdaya,” ujar Soeratmoko.

Ia juga menambahkan, keterlibatan berbagai mitra seperti Yakesma, BKPMRI, serta kelompok masyarakat lokal dalam kegiatan ini menunjukkan pentingnya kolaborasi lintas sektor untuk menciptakan dampak yang lebih luas dan berkelanjutan.

Baca juga: PLN UP3 Sofifi Perketat Pengawasan BBM, Komitmen Jaga Keandalan Listrik Maluku Utara

Baca juga: Sehari Catat 1.000 Transaksi, PLN Mobile Jadi Bintang Utama di HPN 2025 PLN UIW MMU

Lebih jauh, Soeratmoko berharap agar program-program ini tidak berhenti pada pemberian bantuan semata, melainkan mampu mendorong kemandirian para penerima manfaat.

“Harapan kami, melalui pembinaan berkelanjutan, para pelaku UMKM dan petani dapat berkembang secara ekonomi, dan masyarakat dapat merasakan langsung kehadiran PLN tidak hanya sebagai penyedia listrik, tetapi juga sebagai bagian dari solusi atas persoalan sosial di wilayah Maluku dan Maluku Utara,” ujarnya.

Tak hanya fokus pada ekonomi dan kebutuhan dasar, YBM PLN juga memberikan perhatian serius pada sektor pendidikan dan kesehatan masyarakat. 

Ketua YBM PLN UIW MMU, Imam Musonep menerangkan, program beasiswa Cahaya Pintar telah menjangkau ratusan siswa dari berbagai daerah, sementara kegiatan sosial seperti sunatan massal turut dilaksanakan sebagai bentuk layanan kesehatan gratis bagi keluarga kurang mampu.

“Kami ingin memastikan bahwa anak-anak dari keluarga tidak mampu tetap bisa bersekolah, dan masyarakat memiliki akses terhadap layanan kesehatan yang layak. Karena itu, program kami tidak berdiri sendiri, tapi saling terintegrasi dalam satu tujuan besar: membangun masyarakat yang berdaya dan mandiri,” tambahnya.

Hingga Triwulan IV tahun 2025, YBM PLN UIW MMU telah mencatat sejumlah capaian penting. Sebanyak 11 kelompok tani di tiga desa telah menerima pendampingan dan pelatihan sejak 2022, sementara lebih dari 100 pelaku UMKM memperoleh dukungan modal serta akses pengembangan usaha. Di sektor infrastruktur dasar, 20 titik sumur bor telah dibangun untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat. Tak kalah penting, lebih dari 350 siswa/i di Maluku dan Maluku Utara telah merasakan manfaat program Beasiswa Cahaya Pintar sebagai bentuk dukungan terhadap keberlanjutan pendidikan mereka.

“Kami sadar bahwa amanah dari para muzakki adalah tanggung jawab besar. Maka dari itu, kami memastikan bahwa setiap rupiah yang disalurkan benar-benar memberikan dampak, bukan hanya dalam bentuk bantuan, tetapi juga perubahan yang berkelanjutan,” tutup Imam. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA
KOMENTAR

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved