Cara Sembunyikan Last Seen di WhatsApp untuk Nomor Tertentu, Pastikan Upgrade Versi Terbaru!
Jika dulu mematikan status last seen berlaku untuk semua kontak, sekarang kamu bisa menentukan kepada siapa saja kamu menyembunyikan fitur tersebut.
Penulis: Fitriana Andriyani | Editor: sinatrya tyas puspita
TRIBUNAMBON.COM - Dengan upgrade versi WhatsApp terbaru, kamu kini bisa menyembunyikan last seen atau terakhir dilihat hanya untuk nomor tertentu.
Fitur privasi terbaru ini bisa diterapkan baik di iOS maupun Android.
Jika dulu mematikan status last seen berlaku untuk semua kontak, sekarang kamu bisa menentukan kepada siapa saja kamu menyembunyikan fitur tersebut.
Artinya, kontak yang kamu pilih itu nantinya tak dapat melihat kapan terakhir kali kamu aktif di WhatsApp.
Berikut cara menyembunyikan status last seen di WhatsApp untuk kontak tertentu:
1. Buka aplikasi WhatsApp kemudian navigasi ke tab pengaturan atau "Settings"
2. Klik Akun > Privasi
3. Klik opsi "Last Seen" atau "Terakhir Dilihat"
4. Pilih opsi "My Contacts Except"
5. Pilih daftar kontak yang ingin kamu sembunyikan last seen-mu dari mereka
6. Setelah selesai memilih, klik selesai pada bagian pojok kanan atas layar.
Perlu diperhatikan bahwa fitur sembunyikan last seen ini hanya ada di aplikasi WhatsApp versi terbaru.
Pastikan kamu sudah mengunduh mengupdate aplikasi WhatsApp ke versi yang terbaru.
Baca juga: Ingin Merekam Percakapan saat Melakukan Panggilan Telepon di WhatsApp? Ternyata Begini Caranya
Tentang last seen dan status online
Mengutip faq.whatsapp.com terakhir terlihat dan online memberi tahu kapan terakhir kali pengguna tersebut menggunakan WhatsApp, atau ketika online.
Jika kontak sedang online, mereka memiliki WhatsApp yang terbuka di latar depan pada perangkat mereka dan terhubung ke Internet.
Namun, itu tidak berarti kontak telah membaca pesan yang kamu kirim.
Last seen mengacu pada terakhir kali kontak menggunakan WhatsApp.
Melalui pengaturan privasi terbaru WhatsApp, kamu memiliki opsi untuk mengontrol siapa yang dapat melihat last seen kamu.
Kamu mungkin tidak dapat melihat status online seseorang kecuali mereka telah menyimpan nomormu sebagai kontak atau telah mengirimi pesan sebelumnya.
Harap perhatikan bahwa kamu tidak dapat mengontrol siapa yang dapat melihat status online-mu di pengaturan.
Baca juga: Login Aplikasi WhatsApp di Komputer tapi Tidak Terhubung? Begini Cara Mengatasinya
Ada beberapa alasan mengapa kamu mungkin tidak dapat melihat kontak terakhir terlihat:
- Mereka mungkin telah mengatur pengaturan privasi mereka untuk menyembunyikan informasi ini.
- Kamu mungkin telah mengatur pengaturan privasi untuk tidak membagikan last seen-mu.
Jika kamu memasukkan kontak seseorang ke daftar sembunyikan last seen, kamu juga tidak bisa melihat last seen dari kontak tersebut.
- Kamu mungkin telah diblokir.
Baca juga: Penasaran Chat Diabaikan? Cek Apakah Nomor WhatsApp Diblokir dengan Cara Ini!
(TribunAmbon.com/Fitriana Andriyani)
