Cuaca Ekstrem Maluku
Cuaca Buruk di Ambon, 8 Pesawat di Bandara Pattimura Delay
Hal itu diungkap Legal Compliance and Stakeholder Relation Manager PT Angkasa Pura (AP) I Bandara Pattimura Ambon, Aditya Narendra.
Penulis: M Fahroni Slamet | Editor: Fandi Wattimena
Laporan Wartawan TribubAmbon.com, Ridwan Tuasamu
AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Cuaca buruk, sejumlah penerbangan di Bandara Pattimura Ambon ditunda atau delay, Jum'at (8/7/2022).
Hal itu diungkap Legal Compliance and Stakeholder Relation Manager PT Angkasa Pura (AP) I Bandara Pattimura Ambon, Aditya Narendra.
Katanya ada delapan pesawat dari maskapai berbeda.
"Terdapat penerbangan dari Bandara Pattimy menuju daerah lain yang ditunda," kata Narendra kepada TribunAmbon.com, Jum'at (8/7/2022).
Sejumlah pesawat tersebut yakni Lion Air dengan nomor penerbangan JT-880 dengan rute Ambon - Langgur.
Kemudian ada Wings Air dengan nomor penerbangan IW-1506 dengan rute Ambon - Sorong.
Baca juga: Warga Ambon Harap Waspada, Sejumlah Titik Ini Terkepung Banjir
Baca juga: Jadwal Kapal Pelni Ambon - Timika Bulan Juli, KM Leuser Berangkat 25 Juli 2022
Selain itu, Lion Air dengan nomor penerbangan JT-787 dengan rute Ambon - Makassar juga alami penundaan
Ada pula, Wings Air nomor penerbangan IW-2173 rute Ambon - Ternate, Citilink nomor penerbangan QG-8224 rute Ambon - Babo.
"Lion Air nomor penerbangan JT-881 dan JT-887 rute Ambon ke Makassar juga delay," tandasnya
Terakhir ada Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ-695 dengan rute Ambon - Ternate dan Garuda Indonesia nomor penerbangan GA-6470 rute Ambon - Jakarta.
Dengan begitu, saat ini penumpang 8 armada pesawat tersebut masih menunggu dari Gate 1 hingga Gate 5.
Penerbangan baru akan dilanjutkan melihat kondisi cuaca kedepan. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ambon/foto/bank/originals/hujan_ambon_cuaca_jembatan_merah_putih_18012021.jpg)