Maluku Terkini
Wawali Kota Tual Soal Penyusunan RKPD: Kerja Jangan Sekedar Copy Paste
Karena nggarannya besar, jangan membuat program yang asal-asalan dan copy paste.
Laporan Kontributor TribunAmbon.com, Henrik Toatubun.
TUAL, TRIBUNAMBON.COM – Wakil Wali Kota Tual, Usman Tamnge mengingatkan penyusunan Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2022, jangan asal copy paste program-progam tahun sebelumnya.
"Jangan buat kegiatan atau program asal-asalan. Jangan suka copy paste program. Tolong diperhatikan," kata Tamnge, Senin (22/2/2021).
Tamnge menambahkan apalagi karena anggarannya besar, kemudian membuat program yang asal-asalan dan copy paste.
“Harus ada inovasi,” ujarnya.
Dia berharap, setiap instansi serta elemen dalam lingkup pemerintahan Kota Tual dapat bersinergi untuk mewujudkan apa yang telah direncanakan bersama.
Pemerintah Kota Tual menggelar Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2022, kemarin.
Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kantor Wali Kota Tual dan diikuti oleh semua unsur dalam lingkup Pemerintah Kota Tual.
Tema yang diusung adalah Pemulihan Ekonomi dan Peningkatan Pelayanan Dasar Berbasis SDG's.
Konsultasi tersebut dibuka oleh Wali Kota Tual yang diwakili oleh Wakil Wali Kota Tual, Usman Tamnge.
Musyawarah RKPD Kota Tual 2022 merupakan tahun keempat penjabaran dari RPJMD tahun 2018-2023.
RPJMD merupakan penjabaran dari visi dan misi kepala daerah yang harus dicapai dalam kurun waktu lima tahun. (*)
Murad Ismail Sebut Presiden Jokowi Bakal Tinjau Ambon New Port |
![]() |
---|
Harga Cabai Rawit di Kota Tual Tembus 150 Ribu Perkilo |
![]() |
---|
Kapal Ferry Rute Tulehu-Masohi Berlayar Hanya Dengan 27 Orang Penumpang |
![]() |
---|
Pemkot Tual Gelar Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD 2022 |
![]() |
---|
Besok, Kantor Pajak Ambon Akan Laporkan SPT Tahunan di Rumah Dinas Gubernur |
![]() |
---|