Gempa Bumi
Gempa 3 Mangitudo Goyang Kota Bula dan Kobisonta
BMKG menyatakan gempa dangkal yang terjadi di laut ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami.
AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa bumi magnitudo 3,4 mengguncang Kota Bula dan Kobisonta, Kabupaten Seram Bagian Timur, Maluku, Jumat, (19/2/2021).
Gempa terjadi pukul pukul 16.41 WIT.
Baca juga: Satu Minggu Ini, BMKG Mencatat 30 Gempa Bumi Guncang Maluku
Baca juga: Dua Gempa Magnitudo 4,3 Goyang Pulau Kisar dan Tiakur, Tak Berpotensi Tsunami
Baca juga: Gempa 3 Mangitudo Kembali Guncang Kota Bula
Menurut data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa itu berada pada kedalaman 10 kilometer di bawah permukaan laut.
Gempa terjadi pada lokasi 3,03 LS dan 130,03 BT.
Jaraknya sekitar 19 Km Timur Kobisonta Seram Bagian Timur atau 53 Km Barat Bula, Seram Bagian Timur
BMKG menyatakan gempa dangkal yang terjadi di laut ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami.