Viral Pengunjung iBox Akui Dapat Pelayanan Tak Ramah, Erajaya Buka Suara, Bantah dengan Rekaman CCTV
Viral pengakuan pengunjung iBox diperlakukan dengan tidak ramah oleh pegawai.
TRIBUNAMBON.COM - Viral pengakuan pengunjung iBox diperlakukan dengan tidak ramah oleh pegawai.
IBox menyampaikan klarifikasinya terkait video yang beredar di media sosial, seperti TikTok dan Twitter.
"Video pengalaman belanja" yang diunggah oleh akun TikTok @julio.ioio menampilkan pengalaman belanja di iBox Senayan City.
Baca juga: VIRAL Wanita Dilamar Pria yang Baru 4 Kali Bertemu, Keluarga Datang ke Rumah saat Pertama Kenalan
Baca juga: Viral Chat Pasien Covid-19 dan Perawat di RSD Wisma Atlet Jadi Bukti Mesum Sesama Jenis
Dalam video tersebut, dinarasikan pemilik akun mendapatkan perlakuan yang tidak menyenangkan, saat membutuhkan informasi soal iPhone 12 pada Kamis 24 Desember 2020.
Atas video yang beredar tersebut, Erajaya pun melakukan penelusuran dengan mewawancarai staf yang terlibat, serta me-review rekaman CCTV pada saat peristiwa terjadi.
Baca juga: VIRAL Uang Rp 94 Juta Tercecer di Jalan, Hanya Rp 2,4 Juta yang Berhasil Dikembalikan dari Warga
"Feedback yang konstruktif dan faktual akan membantu memperbaiki dan meningkatkan pelayanan staf di seluruh jaringan ritel Erajaya Group," terang Erajaya.
Berikut adalah kronologis yang disampaikan oleh Erajaya, berdasar rekaman CCTV di iBox Senayan City pada 24 Desember mulai pukul 12.49 WIB:
12.49 PM
Staf iBox Senayan City menyambut customer dengan salam “Hallo, welcome to iBox, dan kemudian menanyakan produk Apple apa yang dicari.
Staf kami kemudian menawarkan untuk membantu memberikan informasi, namun customer diam saja. Staf kami tetap mendampingi sampai customer berada di booth iPhone