Pria di Tasikmalaya Meninggal saat Sembelih Hewan Kurban, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan ke Tetangga
Epin, warga Kampung Gunung Dongkol, Kelurahan Setiaratu, Cibeureum itu meninggal dunia saat sedang menyembelih hewan kurban.
TRIBUNAMBON.COM - Baru-baru ini, warga Tasikmalaya dikejutkan dengan kematian Epin Sutisna (50) yang terjadi secara mendadak.
Pasalnya, Epin, warga Kampung Gunung Dongkol, Kelurahan Setiaratu, Cibeureum itu meninggal dunia saat sedang menyembelih hewan kurban.
Kejadian yang dialami Epin itu terjadi bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha, Jumat (31/7/2020).
Dikutip dari TribunJabar.id, Epin meninggal dunia saat sedang bersiap untuk menyembelih seekor kambing untuk kurban.
• VIRAL Pria di Garut Minum Darah Sapi Kurban, Ternyata Depresi Ditinggal Istri
• Nyaris Ditelanjangi Istri Anggota DPRD hingga Videonya Viral, Wanita Selingkuhan Lapor Polisi
Dijelaskan panitia kurban, Mamun (68), Epin sudah dipercayakan warga untuk menyembelih hewan kurban.
Di Idul Adha 1441 H, ada empat hewan kurban yang akan disembelih Epin.
Yang kedua, momen saat Epin menyembelih kambing juga berjalan dengan lancar.
Namun sayang, musibah harus didapat Epin saat menyembelih hewan kurban yang ketiga.
Kala itu, Epin sudah bersiap dengan goloknya guna menyembelih hewan kurban.
Sementara warga lainnya memegangi kaki kambing kurban.
• Diledek Netizen karena Histeris Takut Disuntik, Polisi Viral: Raffi Ahmad Saja Takut Rambutan
"Saat itu Pak Epin sudah siap dengan golok kecilnya. Warga lainnya memegang kaki (kambing)," kata Mamun.
Namun tak disangka, tubuh Epin tiba-tiba lunglai.
Epin kemudian ambruk tubuhnya menimpa kambing yang akan disembelih.
Melihat kejadian tersebut, warga seketika terkejut dan panik.
Ibu-ibu sampai menangis menjerit-jerit.